Australian Open 2012

Djokovic Melenggang ke Babak 16 Besar

Novak Djokovic di Australian Open 2012
Sumber :
  • REUTERS/Vivek Prakash

VIVAnews - Novak Djokovic mudah saja melenggang ke babak 16 besar turnamen grand slam awal musim 2012, Australian Open. Petenis nomor satu dunia itu mengalahkan Nicolas Mahut di laga putaran ketiga.

Seperti dikutip dari Reuters, Sabtu 21 Januari 2012, Djokovic membungkus kemenangan dalam pertandingan tiga set langsung, 6-0, 6-1 dan 6-1, di Rod Laver Arena, Melbourne.

Mahut pernah mencatatkan rekor bertanding selama 11 jam, saat menghadapi John Isner di Wimbledon pada 2010. Namun kini, petenis asal Prancis itu harus susah payah menaklukkan Djokovic, lantaran dihantui cedera lutut kiri.

Alhasil, Mahut menyerah di tangan Djokovic hanya dalam tempo 74 menit. Di babak 16 besar nanti, Djokovic akan berhadapan dengan pemenang laga antara Lleyton Hewitt dan pemilik servis berbahaya asal Kanada, Milos Raonic.

Sementara itu, kemenangan juga diraih dua petenis unggulan lain, David Ferrer dan Jo-Wilfried Tsonga. Ferrer, yang menduduki peringkat lima dunia, melaju ke babak 16 besar usai mengalahkan Juan Ignacio Chela dalam tiga set langsung, 7-5, 6-2 dan 6-1.

Sedangkan Tsonga dengan mudah menumbangkan rival asal Portugal, Frederico Gil, melalui laga straight set, 6-2, 6-2 dan 6-2. Di babak berikutnya, petenis peringkat enam dunia itu akan berjumpa dengan pemenang laga antara rekan senegaranya, Julien Benneteau, dan wakil Jepang, Kei Nishikori.

Ganjar soal Prabowo Bakal Rangkul Lawan Politik: Saya Lebih Baik di Luar Pemerintahan 
Ari Sigit, cucu mantan Presiden Suharto

Top Trending: 4 Perempuan Pernah Jadi Istri Ari Sigit, Jayabaya Ramal Kemunculan Gempa Besar

Artikel sederet nama perempuan yang pernah menjadi istri cucu Soeharto, Ari Sigit menjadi yang terpopuler di kanal Trending VIVA.co.id sepanjang Rabu, 24 April 2024

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024