Salah Kostum, Hamilton Dilarang Saksikan Final Wimbledon

Pembalap Mercedes, Lewis Hamilton
Sumber :
  • REUTERS/Carlos Barria
VIVA.co.id –
Djokovic dan Murray Lolos dari Putaran Ketiga Paris Masters
Meskipun memiliki nama besar, bukan berarti anda bisa dengan mudah menyaksikan turnamen sekelas Wimbledon. Seperti yang terjadi pada pembalap Formula 1 (F1), Lewis Hamilton, yang dilarang masuk hanya gara-gara salah kostum.

PB Pelti Gelar Turnamen Indonesia Men's Future 2016

Pembalap dari tim Mercedes tersebut, sejatinya mendapat undangan resmi dari pihak Wimbledon untuk menyaksikan langsung final Novak Djokovic kontrak Roger Federer. Bahkan, Hamilton bisa menyaksikan laga dari Royal Box, bersama para tamu istimewa dan bukan orang-orang biasa.
Kejutan Lagi dari Tenis Olimpiade, Serena Williams Keok


Jawara bertahan F1 itu pun sempat memamerkan gambar siluet dirinya, dengan keterangan akan mendatangi duel akbar tersebut. Dalam foto tersebut terlihat Hamilton memakai kemeja bermotif bunga tanpa dasi dan jaket.


Tentunya itu sebuah hal yang dilarang, karena jaket, dasi, dan sepatu formal adalah hal yang wajib. Juru bicara Wimbledon akui bila Hamilton sempat datang, namun tak lama berselang langsung meninggalkan Center Court All England Lawn Tennis.




"Apabila dia (Hamilton) tidak berpakaian dengan tepat maka Anda bisa berpendapat bahwa dia tidak bisa masuk, tapi kami tidak berkomentar pada tamu-tamu kami," kata salah seorang juru bicara Wimbledon, dilansir Daily Mail.


"Jika dia datang tanpa memakai jaket, dasi, atau sepatu dia akan menghadapi dua pilihan, pergi atau mencari barang-barang itu,” lanjut pernyataan tersebut.


Sementara itu, Hamilton pun kecewa tidak bisa menyaksikan final di turnamen tenis tertua di dunia tersebut. Dan tak bisa menjadi saksi kemenangan Djokovic atas Federer dalam pertarungan empat set 3-1 (7-6, 6-7, 6-4, dan 6-3).


"Sehubungan dengan sebuah kesalahpahaman yang disayangkan terkait dress code, Lewis sangat kecewa karena melewatkan pertandingan final putra," kata seorang juru bicara pembalap asal Inggris tersebut.


Beruntung, para selebritis dan tokoh ternama lainnya bisa ikut menyaksikan laga dari awal hingga usai. Mereka antara lain, Benedict Cumberbatch, Huge Grant, Kate Winslet, dan Bradley Cooper sedangkan dari kalangan olahragawan Thierry Henry, Alessandro Del Piero, hingga Sir Alex Ferguson.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya