Penyebab Hendra Setiawan Kembali Dipanggil ke Pelatnas

Pebulutangkis ganda putra Indonesia, Hendra Setiawan
Sumber :
  • instagram/hendrasansan

VIVA – Pelatnas Bulutangkis tengah melakukan perombakan di nomor ganda campuran dan ganda putra. Salah satunya memanggil Hendra Setiawan kembali masuk ke Pelatnas.

Mengulik Sejarah Rudy Hartono, Sang Raja Tunggal Putra All England

Pemanggilan Hendra ke Pelatnas ini untuk mencari pelapis dari ganda putra Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon. Tahun lalu, Hendra sudah menyatakan mundur dari Pelatnas dan berkarier profesional.

Hendra rencananya akan berduet dengan pasangan lamanya, Mohammad Ahsan. Indonesia saat ini kekurangan pelapis Kevin/Marcus. Pasangan Angga Pratama/Ricky Karanda dinilai tampil kurang meyakinkan.

Faktor Utama Kegagalan Tim Putra di Piala Thomas dan SEA Games

"Keputusan memasangkan kembali Hendra/Ahsan karena tengah mencari kombinasi ganda putra yang mapan untuk pelapis Kevin/Marcus. Apalagi, tahun depan ada Piala Thomas. Itu yang menjadi pertimbangan saya," kata pelatih ganda putra pelatnas, Herry Imam Pierngadi.

"Saya mencari pelapis demi Thomas Cup. Hendra/Ahsan adalah solusi jangka pendek. Apalagi Angga/Ricky sudah tidak bersama lagi," tambah Herry.

Taufik Hidayat Kritik PBSI Usai Indonesia Gagal Juara Piala Thomas

Pasangan Ahsan/Hendra memang sarat dengan prestasi. Mereka meraih gelar juara dunia pada 2013 dan 2015, kemudian medali emas Asian Games 2014. (one)

Indonesia juara Piala Thomas 2020

Rekam Jejak Indonesia di Piala Thomas dan Uber

Undian (drawing) grup Piala Thomas dan Piala Uber 2024 yang akan digelar di Chengdu, China, akhir April mendatang, telah resmi diumumkan.

img_title
VIVA.co.id
27 Maret 2024