Kevin Sanjaya Tak Panik Soal Aturan Servis Baru

Pebulutangkis ganda putra Indonesia, Kevin Sanjaya Sukamuljo
Sumber :
  • pbdjarum

VIVA –  Sederet kebijakan dan peraturan pertandingan baru mulai diterapkan Federasi Bulutangkis Internasional (BWF) pada awal tahun ini. Sejumlah komentar pun mencuat dari para pebulutangkis terkait hal tersebut.

Tragis, Penghancur Raja Bulutangkis Gagal Juara German Open 2022

Yang mendapat perhatian adalah peraturan mengenai cara pukulan servis bagi setiap pemain di pertandingan resmi internasional. Mulai 2018, BWF mengharuskan awal pukulan servis setinggi 1,15 meter.

Regulasi ini pun menjadi perbincangan hangat di kalangan pebulutangkis, karena akan dapat menimbulkan keuntungan sekaligus kesulitan bagi masing-masing pemain.

Tragis, Raja Bulutangkis Dunia Tersingkir dari German Open 2022

Lantas, bagaimana para pebulutangkis Indonesia menyikapi peraturan itu? Bintang ganda putra, Kevin Sanjaya Sukamuljo pun coba menuturkan pendapatnya jelang bergulirnya ajang Daihatsu Indonesia Masters 2018 di Istora Senayan awal pekan ini. 

"Sejauh ini, saya belum tahu benar seperti apa kondisinya saat bertanding, sebab Indonesia Masters kali ini jadi laga perdana saya di 2018. Tapi sejauh ini, saya tidak ada masalah dengan servis baru itu," ungkap Kevin Sanjaya dalam konferensi pers di Hotel Sultan, Jakarta, Senin 22 Januari 2018.

Tragis, Juara All England Hancur di Semifinal German Open 2022

"Karena badan saya ini pendek, ya jadi belum ada masalah soal servis. Dan, saya juga belum tahu seperti apa sudut pandang setiap servis judge menilai servis kita," tambahnya.

Nantinya pada setiap pertandingan akan ada sistem sensor yang disediakan untuk mencermati setiap pukulan servis dari para pebulutangkis yang bertanding. Dan, aturan ini pun diklaim akan jadi kesulitan tersendiri bagi pemain dengan ukuran badan yang lebih tinggi.

Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai

Penghancur Praveen/Melati Juara German Open 2022, China Hancur Lebur

Penghancur Praveen/Melati, Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai tampil mengerikan di final German Open 2022. China dibikin hancur lebur.

img_title
VIVA.co.id
14 Maret 2022