Viral Video Satpol PP Asyik dalam Perayaan Ulang Tahun Anggotanya

Ilustrasi Satpol PP.
Sumber :
  • VIVA/Andrew Tito

VIVA – Penerapan kebijakan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat dibuat, seharusnya untuk mengurangi masalah yang ada karena wabah Covid-19.  Tapi lagi-lagi dalam pemberlakuan aturan baru ini masih banyak pelanggaran-pelanggaran yang dilakukan oleh kalangan masyarakat.

Heboh Trotoar Berbayar di Jakpus, Heru Budi: Nanti Saya Suruh Dishub Tangkep

Ternyata, tidak hanya masyarakat yang melakukan pelanggaran aturan PPKM Darurat ini tapi juga para Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) yang diberikan tugas dalam menertibkan masyarakat. Bukannya memberikan contoh dan tauladan yang baik bagi masyarakatnya, para anggota Satpol PP malah melakukan hal-hal nyeleneh yang dinilai tidak pantas dilakukan di masa pandemi Covid-19 dan PPKM Darurat ini. 

Di mana baru-baru ini viral video dari para anggota Satpol PP. Video yang diunggah oleh akun @fakta.indo pada 19 Juli 2021 telah beredar di media sosial dan menjadi sorotan warganet. Di mana pada video tersebut memperlihatkan sejumlah anggota Satpol PP Ende yang mengenakan seragam tugasnya.

Jasad Pria Hanyut di Kali Ciliwung Buat Geger Bocah Lagi Main Burung
Respon Aa Gym Usai Minimarket Dekat Masjid Daarut Tauhid Disegel Satpol PP

Terlihat pada video tersebut para anggota Satpol PP sedang dalam situasi ramai merayakan ulang tahun salah satu anggotanya di Kantor Satpol PP Ende. Nampak pada video tersebut, ada salah satu anggota yang berdansa dengan seorang wanita.  Sementara itu, salah satu anggota lainnya terlihat sibuk menuangkan minuman dari sebuah botol untuk dibagikan ke rekan-rekannya. Dan sisanya, menikmati suasana yang sedang terjadi di tempat. 

Terlihat para anggota Satpol PP itu tidak mengenakan masker atau hanya menempelkan maskernya di dagu saja. Tentu saja, hal ini bukan contoh baik yang seharusnya tidak dilakukan para anggota Satpol PP. 

Akibatnya, para anggota Satpol PP yang terlibat dalam acara tersebut diberikan sanksi tegas berupa hukuman. Ada yang dirumahkan bagi para anggota yang masih junior, ada yang disel selama empat belas hari.  Dan, 21 orang menjalani hukuman fisik selama dua puluh satu hari ke depan. 

Salah satu anggota Satpol PP mengaku, jika acara makan bersama, nyanyi dan berdansa itu merupakan terjadi spontan begitu saja. Dan tidak direncanakan sebelumnya. Acara tersebut jika diakui tidak berlangsung lama dan terjadi setelah jam kerja ( patroli pencegahan Covid-19).

"Kami cape bertugas, selama masa pandemi ini kami bekerja over time 24 jam. Ada yang memviralkan kejadian kemarin kami terima dan kami minta maaf. Kami berjanji tidak akan ulang lagi," kata Boy.

Tapi meskipun begitu, pihak yang seharusnya menertibkan pelanggaran PPKM tidak memberikan contoh seperti ini. Sontak saja video tersebut jadi sorotan warganet dan tak sedikit membuat mereka geram akibat ulah Satpol PP Ende.

"Lbh cape nganggur mas drpd cape kerja... Lbh enak sibuk kerja mas drpd sibuk cari kerjaan..." tulis teddy_azalah.

"Baru jadi satpol aja gini.. Gmna jadi anggota DPR" tulis michael_eten12

"Ini satpol PP mau nya apa sih? Dari kmaren viral mulu ????" tulis afandi14_

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya