Sosok Mbak Ugik, Penjual Gorengan Viral Berkostum Nyi Roro Kidul

Mbak Ugik, penjual gorengan keliling viral
Mbak Ugik, penjual gorengan keliling viral
Sumber :
  • Tangkapan layar TikTok @dhewy_setya
Mbak Ugik, penjual gorengan keliling viral

Mbak Ugik, penjual gorengan keliling viral

Photo :
  • Tangkapan layar TikTok @dhewy_setya

Aksi Mbak Ugik ini memang menarik perhatian. Bahkan ia tak hanya menjual gorengan. Tampak pedagang gorengan tersebut juga menyanyikan beberapa lagu dengan asyiknya. Dalam video yang viral tersebut, tampak Mbak Ugik terlihat asyik menyanyikan beberapa lagu di depan para warga. Penjual gorengan tersebut juga asik berjoget.

"Jual gorengan dan menghibur warga," tulis keterangan video tersebut dari akun TikTok dhewy_setya.

Masuk TV

Aksi kocak Mbak Ugik ini diketahui telah masuk di salah satu stasiun televisi swasta di Jakarta. Aksi Mbak Ugik ini pun menghibur para pembeli dan juga menghibur netizen yang melihat aksinya tersebut. Para netizen pun berharap bahwa Mbak Ugik diundang di berbagai acara televisi. Tak hanya itu, aksi Mbak Ugik ini juga telah tayang di beberapa TV lokal.

Tinggal di rumah sederhana

Dalam akun TikTok @nivianurvitasari diketahui jika dirinya lah yang pertama kali memviralkan aksi Mbak Ugik. Hasil penelusuran VIVA, Mbak Ugik tinggal di rumah sederhana bersama anaknya. Berkat video yang diunggahnya, banyak rezeki yang didapatkan oleh Mbak Ugik. Orang-orang yang mengetahuinya memberikan rezekinya untuk Mbak Ugik mulai dari sembako, meja belajar untuk anaknya, hingga Kasur.

Halaman Selanjutnya
img_title