Viral, Momen Lucu Dua Anak Bertemu Ganjar Pranowo di Pinggir Jalan

Dua anak bertemu dengan Ganjar Pranowo
Sumber :
  • Tangkapan layar tiktok.com/@ganjarpranowofc

VIVA – Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo baru-baru ini membagikan video lucu di akun Tik Tok @ganjarpranowofc. Dalam video itu terekam dua anak kecil berbaju oranye dan biru yang sedang menaiki sepeda bertemu dengan sang Gubernur.

Anak Alergi Susu Sapi? Jangan Salah, Pencegahannya Harus Sejak Hamil hingga Melahirkan

Ketemu Dul dan DIl di suatu petang,” tulis akun @ganjarpranowofc yang diunggah pada 3 Juni 2022.

Dua anak kecil ini sontak kaget dan melihat ke arah mobil yang kacanya telah dibuka. Ternyata di dalam mobil itu ada Pak Gubernur Ganjar Pranowo yang kebetulan sedang lewat jalan itu. 

Tiga Anaknya Masuk RS Tagihan Capai Ratusan Juta, Dhena Devanka Sebut Jonathan Frizzy Ogah Patungan

Tak disangka, kedua anak ini mengenali siapa yang ada di dalam mobil tersebut.

Eh, eh Dil, kenal Dil kita Dil,” ujar bocah berbaju oranye sambil memeluk temannya.

Raup Untung Besar dengan Bisnis Sewa Mainan: Begini Cara Memulainya!

Saking semanganya bertemu ‘orang terkenal’ dua anak ini melepaskan sepedanya begitu saja. Lalu mendekat dengan mobil Ganjar Pranowo.

Kayak kenal ya?,” ucap Ganjar.

Saya kenal” tutur anak berbaju oranye.

Kenal? SIapa?,” tanya Ganjar lagi.

Pak Ganjar” ucap bocah baju oranye dengan yakin.

Bukan,”kata Ganjar mencoba mengecoh.

Karena keusilan Ganjar Pranowo ini membuat keyakinan bocah berbaju oranye runtuh. Ia mulai kebingungan karena tebakannya dianggap salah.

Anak berbaju oranye ini langsung meminta bantuan ke temannya berharap temannya bisa memberitahu siapa ‘orang terkenal’ itu.

“Ah siapa Dil?,” ucap anak baju oranye.

Alaah Siapa?,” kata Ganjar meledek mereka.

Siapa?” tanya anak baju oranye ke temannya.

“Alaah siapa sih?,” timpal Ganjar.

Siapa Dil?,” kata anak baju oranye yang masih penasarana.

Ah lupa aku” ucap anak baju biru.

Ah yang di Tik Tok itu lho cuk,” ucap anak baju oranye.

Ditengah percakapan lucu mereka berdua tentang siapa ‘orang terkenal’ itu, Ganjar memberikan bingkisan hadiah untuk mereka masing-masing. 

Tugiman” kata Ganjar Purnowo sembari memberikan bingkisan berwarna merah putih.

Nih,” sambung Ganjar.

Terima kasih pak,” kata dua bocah  itu.

Wahh ketemu kita Dil ya,” ucap bocah baju oranye kegirangan.

Yang ada di Tik Tok cuk,” tutup temannya sambil lompat-lompat.

Momen lucu yang diunggah oleh Ganjar Pranowo ini mengundang banyak komentar netizen yang ikut senang dengan tingkah dua anak ini. 

gini nih manfaatnya ada pejabat pemerintah yang aktif di sosmed, anak2 kecil jadi tau siapa nama pejabat tersebut” ucap warganet.

anak kecil bilang terimakasih didikan orang tuanya bagus banget.” kata warganet lainnya.

wkwkwkwk ngakak, yang mereka inget bukan pak ganjar gubernur tapi pak ganjar yang di tiktok,” kata netizen.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya