Viral Pegawai Pos Indonesia Ribut Tolak Pembeli Materai
Minggu, 3 Juli 2022 - 06:12 WIB

Sumber :
- Twitter@Mei2Namaku
VIVA Trending– Video pegawai Pos Indonesia ribut tolak pembeli materai viral di media sosial.
Video viral itu diunggah oleh akun Twitter @Mei2Namaku, Sabtu (2/7).
Baca Juga :
"Mau beli materai di kantor pos, materei masih ada, pegawainya bilang sudah habis sudah dibeli orang. Akhirnya ribut," tulis Mei2Namaku pada caption video unggahannya dikutip VIVA, Minggu (3/7).
Viral pegawai Pos Indonesia ribut dengan pembeli
Photo :
- Twitter@Mei2Namaku
Dalam unggahan video itu memperlihatkan seorang pegawai Pos Indonesia sedang melayani pembeli.
Di atas meja pegawai Pos terlihat beberapa lembar form dan juga pengumuman tulisan Ada Materai.
Namun pegawai Pos ini malah tidak menjualnya. Ia bahkan marah kepada pembeli yang merekamnya.