Wanala Unair Bersiap Taklukkan Puncak Elbrus

Pendaki berhasil mencapai puncak gunung Everest
Sumber :
  • everest-2002.de

VIVAnews - Bumi memiliki tujuh puncak gunung tertinggi yang mewakili tujuh lempeng belahan bumi. Ketujuh puncak tersebut adalah Mount Everest (8.850 mdpl) dari lempeng benua Asia, Mount Aconcagua (6.958 mdpl) dari lempeng benua Amerika Selatan, Mc.Kinley (6.193 mdpl) dari lempeng benua Amerika Utara, Kilimanjaro (5.894 mdpl) dari lempeng benua Afrika, Vinson Massif (4.897 mdpl) dari lempeng benua Antartika, Elbrus (5.642 mdpl) dari lempeng benua Eropa dan Cartenzs Pyramid (4.884 mdpl) dari lempeng benua Australia. 

Dari ketujuh puncak gunung telah digapai puncak Cartensz Pyramid pada Ekspedisi Jaya Cartenzs Universitas Airlangga oleh Wanala pada 1994 dan puncak Kilimajaro pada Ekspedisi Kilimanjaro Airlangga Indonesia tahun 2009 lalu.

Beri Selamat ke Prabowo-Gibran, Perindo Sampaikan 4 Sikap

Selanjutnya Wanala Universitas Airlangga kembali menggarap misi seven summits -nya yang ketiga di tahun 2011 dengan mengambil momentum peringatan Hari Kebangkitan Nasional dan Hari Jadi Kota Surabaya ke-718 dengan destinasi Mount Elbrus, Rusia.

Mount Elbrus merupakan puncak tertinggi di belahan bumi bagian Eropa dan termasuk kawasan pegunungan kaukasus barat, di Kabardino-Balkaria, Rusia, dekat perbatasan Georgia yaitu pada posisi gegografis 43° 21' 18" Utara dan 42° 26' 21" Timur.

Maka tidak mengherankan jika puncak gunung ini tertutup oleh salju abadi sepanjang tahun. Tak terhitung pula banyaknya glacier yang jatuh dari lerengnya, menutup sampai 56 mil.

Temperatur di kaki gunung hanya berkisar 21 derajat Celcius, tapi di puncak gunung suhu bisa mencapai minus 20 derajat Celcius. Dengan iklim seperti ini cuaca bisa cepat berubah dari cerah menjadi berkabut, badai pun tak ayal memakan banyak korban pendaki.

Dalam pendakian ini, target Wanala Universitas Airlagga adalah kedua puncak Mt.Elbrus yaitu Western peak (5642 mdpl) sebagai puncak tertinggi dan Eastern peak, 5621 mdpl. Pendakian dengan target 2 puncak sekaligus inilah yang memberi angle berbeda jika dibandingkan pendakian-pendakian lainnya.

Sebelumnya memang telah ada beberapa organisasi yang telah melakukan pendakian di Elbrus akan tetapi hanya menggapai puncak barat saja atau yang biasa disebut western peak.

Peringati Hari Kartini, Peran Perempuan dalam Industri 4.0 Jadi Sorotan di Hannover Messe 2024

Kali ini tim WANALA UA ingin menjadi yang pertama kali menggapai dua puncak kembar yaitu Western Peak dan Eastern Peak dalam waktu bersamaan yaitu pada 20 Mei 2011.

Ditetapkan Mei, selain peringatan Hari Kebangkitan Nasional, juga secara teknis pada bulan itu sudah memasuki musim peralihan dari musim dingin ke musim panas (summer) dimana pemerintah Rusia mengizinkan untuk melakukan pendakian.

Empat 4 pendaki akan summit sebagai dua tim, menggunakan sistem alpine push. Jalur pendakian yang dilalui kedua tim masih sama dari Terskol hingga nantinya akan dipecah menjadi dua tim saat berada di Saddle pada ketinggian 5416 mdpl, tim 1 menuju Western peak (5642 mdpl), dan tim 2 menuju Eastern peak, 5621 mdpl.

Keberhasilan ekspedisi kali ini adalah jika seluruh personel berhasil mencapi puncak, sesuai dengan target tim masing–masing.

Bekerjasama dengan Perhimpunan Mahasiswa Indonesia di Rusia (Permira) di Moscow State University, Moscow, Rusia nantinya akan diadakan Perkenalan Budaya dan Profil Universitas Airlangga.

Kegiatan tersebut berorientasi pada program Pemerintah Provinsi Jawa Timur di bidang pariwisata dan kebudayaan dalam rangka Visit Indonesia.

Berbagai proses telah dilalui tim ekpedisi. Dari total 10 orang calon atlet nantinya akan dipilih empat orang yang berangkat menuju Rusia untuk mendaki dua puncak kembar elbrus, Western peak (5642 mdpl) dan eastern peak (5621 mdpl). Selama tahap seleksi tersebut mereka menjalani karantina di Sekretariat Wanala, Gedung Student Centre Kampus C Univ.

Amnesty International Sebut Pelanggaran HAM di RI Semakin Buruk, Aparat Paling Banyak Terlibat

Airlangga, guna memperoleh pendidikan dan latihan mulai dari pembinaan fisik, pelatihan PPGD (Pertolongan Pertama Gawat Darurat), les bahasa Inggris, materi jurnalistik dan materi fotografi yang rutin tiap minggunya.

Materi tersebut diberikan sebagai bekal pengetahuan dan kecakapan calon atlet selama di Rusia. Menunjukkan keseriusannya, saat ini persiapan tim sudah mencapai 80% dari target yang telah ditetapkan. 

Sementara itu, PT Semen Gresik, bersedia disertakan dalam ekspedisi pendakian oleh Mahasiswa Pecinta Alam (Wanala) Universitas Airlangga Mei mendatang ke Puncak Elbrus.

Dukungan dalam bentuk sponsor utama itu tertuang dalam penandatanganan nota kesepakatan (Memorandum of Agrement/MoA) antara PT Semen Gresik dengan Universitas Airlangga.

Eko Honeng, mewakili Kepala Bagian Bina Lingkungan PT Semen Gresik, sedangkan Wanala di bawah naungan Direktur Kemahasiswaan Unair Prof. Dr. Drh. Imam Mustofa M.Kes.

Penandatangan MoA tersebut menghadirkan antara lain Kabag Perpajakan dan Asuransi PT Semen Gresik (selaku pembina keolahragaan di PT. Semen Gresik), Zainal Muttaqien, Ketua UKM Wanala Universitas Airlangga Setianto, Ketua ekspedisi Evandra, dan para anggota Wanala.

"PT Semen Gresik tertarik mendukung ekspedisi Wanala Unair karena efek dari pendakian ini mempunyai nilai kebanggaan tinggi terhadap keharuman bangsa dan negara," kata Eko Honeng.

MoA tersebut memberikan “Titel” baru ekspedisi, yang semula bernama Airlangga Indonesia Elbrus Expedition 2011 (AIEE-2011) pun berubah menjadi Airlangga Semen Gresik Elbrus Expedition Indonesia 2011 (ASGEEI-2011).

Setelah Elbrus, sasaran berikutnya adalah puncak Aconcaqua (6.959 mdpl) di Amerika Selatan tahun 2013, kemudian tahun 2016 ke Puncak McKinley (6.194 mdpl) di Amerika Utara. Berikutnya yang keenam tahun 2019 di puncak Vinson Massif (4.808 mdpl) di Antartika.

Mount Everest (8.850 mdpl) di Nepal, India rencananya akan menjadi final destination dari rangkaian “Wanala seven summit project”, pada tahun 2022.

Perjalanan yang tidak singkat tersebut akan terekam ke dalam sebuah buku 50 Tahun Wanala yang dipersembahkan untuk almamater mereka, Universitas Airlangga.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya