Juliarti Wanita Bupati Wanita Pertama Kalbar

Juliarti, Bupati Kalimantan Barat
Sumber :
  • U-Report

VIVAnews - Dr Juliarti H Djuhardi, MPH mencatat sejarah baru di Kalimantan Barat. Ia terpilih menjadi Bupati wanita pertama memimpin Kabupaten Sambas. Sosok incumbent ini berpasangan dengan dosen Universitas Tanjungpura Pontianak, DR Pabali Musa, M.Ag.

Juliarti-Pabali Musa resmi ditetapkan KPU Sambas sebagai Bupati dan Wakil Bupati terpilih untuk Kabupaten ‘Serambi Mekkah’ dalam sidang pleno terbuka, Selasa (29/3) kemarin.

Pasangan nomor urut satu ini ditetapkan dengan SK KPU Sambas No 26 Tahun 2011 dengan perolehan suara 85782 atau 34,9852 persen. Suara ini melebihi 30 persen dari suara sah 245.195.

Pasangan JPM mengungguli pasangan Darwin Darso 55.168, Prabasa-Hasanusi 67.468, Tufriandi-Perden, 9.249 dan Munawar-Boni, 27.528.

Dalam pleno yang digelar di aula kantor Bupati Sambas itu, tanpa di hadiri keempat calon lainnya. Hanya pasangan Juliarti dan Pabali Musa yang hadir.

Sidang pleno sendiri berjalan aman tanpa hambatan. 19 PPK secara tertib bergiliran membacakan hasil rekapitulasi hasil suara masing-masing kecamatan.

Meski beberapa saksi di sejumlah PPK tidak menandatangani hasil perhitungan suara, PPK tetap membawanya ke sidang Pleno KPU untuk ditetapkan sebagai hasil pemilukada Sambas.

Terpopuler: Pengakuan Shin Tae-yong ke Ernando, Kata Pelatih Australia Usai Dihajar Timnas Indonesia
Ilustrasi perkelahian dan pengeroyokan.

Detik-detik Pelaku Dugaan Pelecehan Seksual Anak di Bawah Umur Diamuk Massa

Saat hendak diamankan, massa yang geram sempat menghakimi pelaku berulang kali hingga babak belur. Bahkan polisi sempat dibuat kewalahan dengan banyaknay massa.

img_title
VIVA.co.id
20 April 2024