Gemas, Kucing Ini Coba Tenangkan Majikannya yang Sedang Bersedih

Kucing memerhatikan majikannya yang sedang menangis.
Sumber :
  • Instagram/ngakaksehat

VIVA – Kucing merupakan salah satu hewan yang paling banyak difavoritkan untuk dipelihara. Alasannya, hewan satu ini dianggap lucu dan termasuk mudah dalam hal perawatan. Tetapi meskipun begitu, konon kucing adalah makhluk hidup yang sangat independen, lho.

5 Fakta Penting tentang Penyakit FLUTD pada Kucing

Ya, meski kucing rumahan sekalipun, hewan satu ini masih tergolong hewan yang setengah jinak. Melatih kucing bisa menjadi hal yang sulit, butuh kesabaran untuk dapat melatihnya dan bisa melakukan berbagai cara.

Tetapi meskipun begitu, hewan satu ini tergolong sensitif. Kucing seperti memiliki perasaan layaknya manusia. Buktinya bisa dilihat dari video yang diunggah oleh akun Instagram ngakaksehat berikut ini.

Viral Video Detik-detik Seekor Kucing Diselamatkan di Tengah Banjir Melanda Dubai

Dalam video terlihat seorang wanita sedang bersedih dan menangis di dalam kamarnya. Dari kejauhan, ternyata si kucing peliharaan diam-diam memerhatikan majikannya.

Awalnya, kucing ini hanya melongo dan terdiam sambil terus memerhatikan majikannya. Tidak tega melihat majikannya terus menangis, sang kucing pun menghampirinya dengan maksud membantu menenangkan majikannya.

5 Fakta Menarik tentang Kucing Bengal

Ia mulai mengusap-usapkan kepalanya kepada wanita ini. Tak hanya itu, kucing ini juga menjilat-jilati tangan sang majikan dengan tujuan agar majikannya berhenti menangis. Wah, gemas sekali ya dengan apa yang dilakukan kucing ini. Kamu, berminat tidak untuk memelihara kucing?

Kucing (ilustrasi)

Di Kanada Peluk Kucing Digaji Rp 100 Juta, Minat Daftar?

Usut punya usut, ternyata adanya informasi terkait lowongan pekerjaan ini pun ternyata menjadi salah satu sebuah bentuk kampanye untuk membantu tempat penampungan kucing.

img_title
VIVA.co.id
22 April 2024