5 Tips Menjaga Kesehatan saat Musim Hujan

Tips menjaga kesehatan saat musim hujan
Sumber :
  • vstory

VIVA.co.id- Musim hujan kembali datang. Bagi sebagian orang, musim ini merupakan musim yang menyenangkan. Hari-hari dengan udara panas dan terik matahari yang menyengat, kini berganti menjadi hawa sejuk dan curahan air hujan yang menenangkan.

Tentara Amerika Ditemukan Meninggal Dunia Saat Survey Medan Latihan di Karawang

Namun, bagi sebagian orang, musim ini mungkin akan sangat menyebalkan, karena tubuh jadi mudah terserang penyakit. Tapi tenang, di sini ada cara untuk tetap menjaga kesehatan di musim hujan.


1. Tetap aktif di dalam ruangan

MK Sudah Putuskan, Dave Laksono Minta Tak Ada Lagi Tuduhan Politisasi Bansos

Udara dingin saat musim hujan memang sangat mengenakkan. Rasanya Anda tidak ingin keluar dari selimut. Anda justru harus lebih aktif meskipun berada di dalam ruangan. Dengan tetap aktif dan banyak bergerak, Anda akan menjaga sirkulasi tubuh tetap normal dan Anda akan tetap merasa sehat di musim hujan.

2. Rajin mencuci tangan

Perburuan Alien Belum Usai, Kawan

Menjaga kesehatan di musim hujan dengan rajin mencuci tangan. Anda tentu sering beraktivitas di luar rumah bukan? Maka Anda akan mudah terpapar oleh bakteri dan virus yang hidup di berbagai tempat, seperti kursi di taman, pintu mobil, angkutan umum dan lain-lainnya.

Cucilah tangan Anda setiap Anda akan beraktivitas, seperti makan dan sesudah beraktivitas. Gunakan air hangat dan sabun, dan pastikan Anda menjangkau seluruh bagian tangan Anda, seperti sela-sela jari dan kuku-kuku.

3. Hindari kubangan

Ketika musim hujan tiba, hal utama yang harus Anda hindari jika banyak beraktivitas di luar ruangan adalah genangan air. Pasalnya, air pada genangan tersebut merupakan sumber penyakit; seperti diare, influenza, kolera, hingga infeksi kulit karena jamur.

Lindungi kaki Anda dengan menggunakan sepatu boots, atau gunakan sandal jepit yang terbuat dari karet. Bentuknya memang lebih terbuka, namun Anda akan lebih mudah membersihkannya dan lebih cepat kering.

4. Hindari menyentuh wajah

Virus influenza paling mudah masuk ke tubuh manusia melalui mata, hidung dan mulut. Anda tentu tahu bukan, bahwa tangan Anda mengandung banyak bakteri? Oleh karena itu, hindari menyentuh wajah, mengucek mata, atau mengelap kening dengan tangan Anda. Lebih baik gunakan sapu tangan.

5. Basmi nyamuk

Anda merasa rumah Anda jadi banyak nyamuk di musim hujan? Itu hal wajar. Nyamuk berkembangbiak lebih banyak, terutama di air yang menggenang. Tidak heran penyakit malaria tersebar di mana-mana.

Anda bisa melakukan fogging atau semprotan pembasmi nyamuk, serta menguras bak air dan mengeringkan lingkungan sekitar agar tidak menjadi sarang jentik-jentik berkembang biak.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya
Disclaimer: Artikel ini adalah kiriman dari pengguna VIVA.co.id yang diposting di kanal VStory yang berbasis user generate content (UGC). Semua isi tulisan dan konten di dalamnya sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis atau pengguna.