Antisipasi COVID-19, Warga di Magelang Buat dan Bagikan Hand Sanitizer Gratis

Sejumlah warga Sumber Rejo Mertoyudan Magelang Jawa Tengah berinisiatif membuat hand sanitizer untuk dibagikan gratis
Sumber :
  • vstory

VIVA – Apa yang dilakukan warga kelurahan Sumber Rejo Mertoyudan, Kabupaten Magelang ini patut diapresiasi. Mereka berinovasi membuat hand sanitizer atau pembersih tangan dari bahan yang mudah didapat di lingkungan sekitar. Menariknya lagi, ratusan botol hand sanitizer buatan mereka, dibagikan gratis pada jemaah salat Jumat di masjid Al Ittihad di sekitar tempat tinggal mereka.

5 Cara Detoks Pikiran untuk Mencegah Stres Makin Parah, Salah Satunya Meditasi

"Hal ini dilakukan untuk mengikuti instruksi bapak Bupati Magelang soal antisipasi penyebaran Covid-19," ujar salah seorang warga, Agus Liem.

Bahan yang diperlukan untuk membuat hand sanitizer ini cukup mudah dicari, yaitu Benzalkonium chloride, glycerolndi cairkan dengan air. Kedua bahan tersebut bisa dicari di toko bahan-bahan kimia.

Belimbing Wuluh Ternyata Punya Banyak Manfaat untuk Tubuh, Ini Daftarnya

Serta hand sanitizer yang herbal dibuat dari 12 helai daun sirih diriis kasar. "Dimasukkan dalam rantang lalu dituang air mendidih, setelah itu dikukus," jelas Agus.

Siang itu, Agus dan sejumlah warga setempat berhasil membuat 200 botol hand sanitizer dan dibagikan gratis pada jemaah masjid setempat. "Harapannya bisa mencegah/ mengurangi penyebaran virus Corona yah," harapnya.

5 Manfaat Buah Duku untuk Kesehatan Tubuh, Jadi Sumber Antioksidan Kuat

Meski terkendala dengan sulitnya mencari botol dan harganya mahal, sore ini warga Sumber Rejo kembali membuat 300 botol hand sanitizer yang rencananya akan dibagikan gratis pada warga setempat. 

"Masyarakat yang butuh masih sekitaran di perumahan, mau bagi keluar masih pada stay at home," terangnya.

Ilustrasi kaki/kesemutan/varises/ asam urat

Gejala Asam Urat yang Wajib Diwaspadai oleh Banyak Orang, Bisa Sebabkan Masalah Serius

Asam urat adalah kondisi medis yang terjadi ketika tubuh menghasilkan terlalu banyak asam urat atau tidak dapat mengeluarkannya dengan baik sehingga berdampak buruk.

img_title
VIVA.co.id
28 Maret 2024
Disclaimer: Artikel ini adalah kiriman dari pengguna VIVA.co.id yang diposting di kanal VStory yang berbasis user generate content (UGC). Semua isi tulisan dan konten di dalamnya sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis atau pengguna.