5 Manfaat Pijat yang Jarang Diketahui

ilustrasi pijat
Sumber :
  • vstory
Gejala Asam Urat yang Wajib Diwaspadai oleh Banyak Orang, Bisa Sebabkan Masalah Serius

VIVA – Pijat tradisional adalah sebuah cara untuk menghilangkan rasa lelah pada tubuh setelah melakukan aktivitas sehari-hari, juga dapat meredakan dan mengatasi  nyeri ataupun cedera, sampai mendeteksi apakah terjadi gangguan kesehatan pada tubuh kita.

Relaksasi pijat tradisional sudah ada sejak ribuan tahun lalu serta memiliki berbagai jenis pijat yang beragam.
Meskipun kelihatannya dapat dilakukan dengan mudah, namun nyatanya tidak semua orang dapat melakukan pijat tradisional dengan cara yang benar. Gerakan-gerakan  menekan serta  menggosok, ataupun juga mengurut jaringan dan otot dengan menggunakan tangan, membutuhkan  teknik serta keahlian yang khusus.  

5 Cara Detoks Pikiran untuk Mencegah Stres Makin Parah, Salah Satunya Meditasi

Hal ini bukan tanpa alasan, karena apabila terjadi  kesalahan dalam gerakan dampak yang ditimbulkan bisa menimbulkan masalah yang cukup serius. Tetapi efek dari terapi pijat tradisional, selain dapat menghilangkan rasa lelah serta  capek, mengatasi cedera mempunyai beberapa manfaat lainnya, silahkan Anda simak beberapa poin berikut.

1.Membantu Melancarkan Peredaran Darah

Belimbing Wuluh Ternyata Punya Banyak Manfaat untuk Tubuh, Ini Daftarnya

Gerakan pada saat pijat dilakukan mampu untuk membuka simpul pada pembuluh darah,karena itu pembuluh darah nadi dan pembuluh darah vena dapat bekerja lebih secara lebih optimal di dalam kinerjanya untuk mengalirkan darah.  

Berbagai gangguan dalam kesehatan tubuh yang disebabkan karena terjadinya peredaran darah yang tidak lancar juga dapat diatasi dan disembuhkan.

2.Membantu Untuk Mengurangi Gejala Penyakit

Terapi ini dapat membantu meringankan gejala beberapa penyakit ringan, seperti sakit kepala, nyeri punggung, atau masalah pada pencernaan. Khusus untuk gangguan kesehatan yang terbilang cukup berat, seperti misalnya multiple sklerosis dan parkinson, terapi pijat dapat membantu mengurangi rasa nyeri atau sakit, bukan menyembuhkannya.

Rosanna Bickerton  adalah seorang terapis asal negara Inggris, menjelaskan bahwa pijat sanggup untuk mengurangi gejala-gejala penyakit tertentu. Melalui  terapi pijat yang memang sudah ada sejak 40 abad lalu di China ini dipakai sebagai pengobatan tradisional dan pencegahan yang paling kuat.

3.Membantu untuk Mengurangi Tingkat Stres

Pijat tradisional adalah salah satu cara untuk mengurangi stres. Hal ini tercermin dari beberapa contoh berikut ini yang merupakan beberapa bagian titik pemijatan, yang apabila dilakukan secara tepat maka seseorang akan merasa lebih santai dan rileks. Mari kita simak bersama.

Pijat Tradisional ditujukan agar keseimbangan dari fungsi dan sistem pada tubuh dapat menjadi lebih rileks, sehingga melalui terapi pijat tradisional yang tepat maka akan dapat mengurangi rasa nyeri yang timbul akibat tekanan maupun rasa stres berlebihan.

4.Membantu Melancarkan Sistem Pencernaan

Pijat tradisional pada umumnya akan membantu meningkatkan sirkulasi serta memberikan stimulasi di bagian sistim pencernaan.  Metode seperti ini baik untuk mengeluarkan racun dalam tubuh.

Oleh sebab itu, ada baiknya Anda tidak mengkonsumsi minuman yang beralkohol setidaknya 24 jam sebelum Anda melakukan terapi pijat, karena dampak yang bernilai negatif dari alcohol yang dikonsumsi akan menjadi berlipat nilainya apabila kamu tidak melakukannya. Selain itu, pijat tradisional juga dapat membantu meningkatkan energi dalam tubuh.

5.Membantu Meredakan Nyeri 

Apakah anda mengetahui bahwa di dalam tubuh kita terdapat  lebih dari 7.000 saraf yang berada di bagian telapak dan juga terhubung melalui sistem saraf pusat? Pijat tradisional yang dilakukan pada bagian telapak kaki juga dapat membantu tubuh untuk melakukan penyembuhan sendiri.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya
Disclaimer: Artikel ini adalah kiriman dari pengguna VIVA.co.id yang diposting di kanal VStory yang berbasis user generate content (UGC). Semua isi tulisan dan konten di dalamnya sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis atau pengguna.