Tips Memenuhi Kebutuhan Gizi Keluarga Ala Ibu Bekerja

Menu gizi lengkap seimbang yang praktis (Dok.Pribadi)
Sumber :
  • vstory

VIVA – Menjadi ibu bekerja merupakan pilihan yang memiliki tantangan sangat besar. Selain harus pandai membagi waktu antara urusan pekerjaan dengan urusan rumah tangga, seorang ibu bekerja juga tetap harus memperhatikan pola dan kebiasaan makan serta kebutuhan gizi yang seimbang bagi seluruh anggota keluarganya.

Namun, sayangnya banyak dari ibu bekerja yang masih kesulitan dalam memenuhi kebutuhan gizi seimbang baik untuk keluarganya maupun diri sendiri. Jarak tempuh kantor dan rumah yang jauh, kemacetan, kesibukan pekerjaan membuat sebagian besar dari mereka harus berangkat lebih pagi setiap harinya sehingga banyak yang tidak sempat menyiapkan dan makan sarapan bersama keluarga.

Padahal sarapan sangat penting dan tidak boleh dilewatkan,terlebih untuk usia anak anak dan remaja. Tanpa sarapan, anak menjadi kurang konsentrasi dalam belajar, selain itu melewatkan sarapan bagi orang dewasa juga dapat menurunkan konsentrasi dalam bekerja serta memicu untuk mengemil atau makan dalam porsi banyak pada saat siang.

Dengan kondisi seperti ini, dikhawatirkan dapat menyebabkan masalah gizi pada keluarga seperti, gizi kurang atau gizi berlebih (overweight/obesitas) yang kemudian memicu terjadinya gangguan kesehatan misalnya peningkatan kadar kolesterol, hipertensi, diabetes melitus, dan lain sebagainya.

Hal tersebut sebagai dampak dari kebiasaan makan yang tidak teratur dalam keluarga,seringnya melewatkan sarapan, kebiasaan tidak mengonsumsi buah dan sayur, kebiasaan mengemil makanan ringan tinggi gula, garam, dan lemak seperti makanan junk food dan lain sebagainya.

Melihat permasalahan tersebut, Linda Dwi Jayanti, alumni Bakrie Graduate Fellowship tahun 2013, berinisiatif membuat buku Gizi Pintar Ibu Bekerja dan Keluarga. Buku ini berisi panduan praktis ibu bekerja dalam mengatur gizi seimbang untuk keluarga. Dalam buku setebal 148 halaman ini, pembaca diajak memahami pentingnya memenuhi asupan gizi seimbang bagi keluarga serta bagaimana tips dan triknya bagi para ibu bekerja.

Buku yang membedah soal kandungan gizi dan menu sehat sederhana untuk ibu bekerja (Dok.Pribadi)

Buku yang membedah soal kandungan gizi dan menu sehat sederhana untuk ibu bekerja (Dok.Pribadi)

"Ibu adalah penentu keberhasilan gizi dalam keluarga, namun sayangnya banyak dari ibu bekerja yang masih kesulitan dalam memenuhi kebutuhan gizi bagi keluarganya bahkan untuk dirinya sendiri. Berdasarkan pengalaman banyak teman, akhirnya saya beserta suami menulis buku ini," jelas Linda saat dihubungi via What's App.

Linda Dwi Jayanti adalah seorang nutrisionis yang memiliki keinginan untuk menginspirasi banyak orang agar sadar terhadap pentingnya pemenuhan gizi seimbang.

Gizi seimbang merupakan susunan asupan makan setiap hari yang mengandung jumlah dan jenis zat gizi yang lengkap sesuai dengan kebutuhan tubuh masing-masing. Pemenuhan gizi bagi setiap orang juga memperhatikan prinsip keanekaragaman makanan, aktivitas fisik, perilaku hidup bersih, serta pemantauan berat badan secara tertatur. Adapun zat gizi yang harus tersedia setiap kali waktu makan yaitu karbohidrat, protein hewani, protein nabati, lemak, vitamin, mineral, serta asupan cairan yang cukup.

Contoh menu anak yang memiliki kandungan gizi seimbang (Dok.Pribadi)

Contoh menu anak yang memiliki kandungan gizi seimbang (Dok.Pribadi)

Dalam buku ini Linda bersama sang suami, Mansur Jauhari, juga menuliskan beberapa resep yang mudah dipraktikan sehari-hari oleh ibu bekerja. Tentunya, resep yang direkomendasikan kaya akan gizi seimbang.

"Harapan kami, melalui buku ini kami dapat memberikan manfaat bagi masyarakat luas khususnya bagi para ibu bekerja, terlebih para ibu bekerja yang bukan berlatar belakang pendidikan di bidang kesehatan atau gizi. Ibu bekerja tetap bisa memberikan gizi seimbang bagi keluarga," lanjutnya.

Perkembangan Terbaru Pengobatan TBC Resisten Obat, Bikin Cepat Sembuh dengan Obat Ini!
Susu kedelai.

8 Manfaat Susu Kedelai untuk Kesehatan, Bisa Meredakan Gejala Menopause

Susu kedelai, minuman nabati yang terbuat dari biji kedelai, telah lama menjadi alternatif populer bagi mereka yang mencari pengganti susu sapi memiliki segudang manfaat.

img_title
VIVA.co.id
19 April 2024
Disclaimer: Artikel ini adalah kiriman dari pengguna VIVA.co.id yang diposting di kanal VStory yang berbasis user generate content (UGC). Semua isi tulisan dan konten di dalamnya sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis atau pengguna.