Marthen Douw Terima Aspirasi Wakil Rakyat Nabire

Marthen Douw (dua dari kiri) bersama anggota DPRD Nabire Papua di kantor DPR RI
Sumber :
  • vstory

VIVA – Hari ini, Jumat (8/11) pagi, tepatnya pukul 10.00 WIB ruang kerja Marthen Douw, Anggota DPR RI Fraksi PKB Dapil Papua dipenuhi Wakil Rakyat Nabire yang menyampaikan aspirasinya. Mereka adalah Ketua DPRD Nabire Ibu Merci Kegou beserta tim kerjanya, yakni Iskandar, Katherin Maruanaya, Alex Kamiroki, Neles Yawan dan Ruben Tendi.

Pemanfaatan Maggot Sebagai Pakan Ternak

Banyak hal yang disampaikan, utamanya tentang infrastruktur. Mereka berharap Infrastruktur di Nabire bisa menjadi perhatian serius seperti penambahan  rainway  di Bandara Douw Atuture dan pembangunan pelabuhan baru di Pulau Nusi. Harapannya dengan ini, perkembangan ekonomi di Nabire juga bisa ikut meningkat.

Selain itu yang juga menjadi perbincangan cukup panjang adalah masalah jaringan internet Telkomsel yang selama ini digunakan mayoritas masyarakat Nabire. Jaringan internet ini sangat sering mengalami gangguang sejak tahun 2018.

Hidroponik, Solusi Lahan Sempit di Perkotaan

Hingga sekarang permasalahan tersebut tak juga mendapatkan solusi. Pihak Telkomsel seakan  acuh  untuk berusaha memperbaiki layanannya.

Dalam permasalahan ini jelas masyarakat Nabire sebagai konsumen yang dirugikan. Seperti yang kita tahu di era ini jaringan internet sangat menjadi kebutuhan baik di sektor pendidikan, ekonomi, dan lain sebagainya.

Bahaya Masker Medis: Ancaman Baru Climate Crisis

Mau tidak mau banyak urusan masyarakat yang terbengkalai. Dan sudah seharusya pihak Telkomsel sebagai penyedia layanan bertanggug jawab atas ini.

Meskipun tidak ditugaskan di komisi yang menangani permasalahan jaringan komunikasi dan informatika, Marthen Douw sebagai warga asli Nabire sangat prihatin dengan permasalahan ini.

“Seharusnya pihak Telkomsel, khususnya yang berada di Nabire bisa lebih profesional dalam melayani pelanggan. Terlebih Telkomsel mendominasi jumlah pelanggan di Nabire, sehingga perbaikan kualitas harus segera dilakukan,” ungkapnya.

Selanjutnya, Marthen Douw akan menindaklanjuti aspirasi tersebut ke Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa agar bisa diteruskan kepada pihak-pihak terkait Komisi I termasuk Kementerian Komunikasi dan Informika dan Komisi IV yang membidangi Perindustrian.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya
Disclaimer: Artikel ini adalah kiriman dari pengguna VIVA.co.id yang diposting di kanal VStory yang berbasis user generate content (UGC). Semua isi tulisan dan konten di dalamnya sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis atau pengguna.