Kampung Tangguh Jadi Bukti Kerjasama Pemerintah dan Masyarakat

Penyerahan Hadiah Secara Simbolis .
Sumber :
  • vstory

VIVA – Pandemi Covid-19 memaksa seluruh lapisan masyarakat untuk beradaptasi dengan keadaan. Banyak perubahan dilakukan demi melanjutkan berbagai aktivitas sehingga roda perekonomian tetap berputar.

Bukan hanya masyarakat, pemerintah pun melakukan perubahan dalam kebijakan publik baik secara pelayanan maupun fasilitas, sarana, dan prasarana. Peningkatan pelayanan juga dilakukan oleh Pemerintah Kota Samarinda dengan konsep pengembangan daerah yang terdiri dari 8 kriteria, beberapa diantaranya adalah gerakan ketahanan pangan, gerakan mencegah wabah Covid-19, gerakan penghijauan, dan gerakan membangun kawasan ramah anak. 

Sebagai Ketua Rukun Tetangga (RT) 17, Kelurahan Karang Asam Ulu, Samarinda, Andi Faisal, berhasil mengarahkan masyarakat di lingkungan sekitar tempat tinggalnya untuk menjalankan program pemerintah daerah. Bahkan RT 17, kini dianugerahi sebagai Kampung Tangguh “SEJAHTERA” (Sehat, Jaya, Ramah, Tenteram, dan Asri).

Dari 41 RT di Kelurahan Karang Asam Ulu, RT 17 memenuhi seluruh syarat dan berhasil ditunjuk langsung oleh pemerintah kota melalui seleksi Panitera.

“Jadi program ini muncul sebagai upaya pemerintah kota mengukur kinerja RT se-Kota Samarinda dalam hal memberikan pelayanan kepada warga selama masa pandemi dari tahun 2020 sampai saat ini. Programnya baru muncul, tapi upayanya dinilai dadakan, jadi akan ketahuan RT yang sudah berbuat dan tidak sebelum sampai masa pandemi. Program ini bersifat jangka panjang ya, apalagi sudah mendapatkan dana bantuan pemerintah hingga 100 juta rupiah,” ujar Andi melalui sambungan WhatsApp.

Peresmian Kampung Tangguh

Peresmian Kampung Tangguh "Sejahtera" (Dok. Pribadi Andi Faisal)

Berkat pencapaian tersebut RT 17 menjadi wilayah percontohan mewakili RT di Kelurahan Karang Asam Ulu. Dalam waktu dekat, Alumni Bakrie Graduate Fellowship tahun 2013 ini akan merilis beberapa program baru dalam rangka menyambut bulan Ramadhan. Adapun beberapa kegiatan tersebut antara lain pasar Ramadhan dan pasar murah, bekerja sama dengan Perusda Pergudangan dan Aneka Usaha Kota Samarinda (PDPAU).

DMI Gelar Muktamar ke-VIII, Ini Tiga Agenda Penting yang Dibahas
Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin

Menkes: Implementasi Nyamuk Ber-Wolbachia untuk Tanggulangi Dengue Mulai Bergulir

Menteri Kesehatan RI Budi Gunadi Sadikin mengatakan metode penanggulangan dengue menggunakan nyamuk ber-Wolbachia mulai bergulir di lima kota besar di Pulau Jawa.

img_title
VIVA.co.id
29 Maret 2024
Disclaimer: Artikel ini adalah kiriman dari pengguna VIVA.co.id yang diposting di kanal VStory yang berbasis user generate content (UGC). Semua isi tulisan dan konten di dalamnya sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis atau pengguna.