Ancaman Tsunami, Warga Padang Mengungsi

Peta Gempa Sumatra
Sumber :
  • esdm.go.id

VIVAnews - Menyusul pengumuman Walikota Padang Fauzi Bahar di radio setempat, puluhan ribu warga Kota Padang mulai mencari pengungsian. Jalan-jalan menuju kawasan yang lebih tinggi penuh sesak dengan warga.

Warga mencoba pergi ke arah kampus Universitas Andalas di kawasan Limau Manis, Padang, yang berada di ketinggian di atas 100 meter. Warga juga ada yang pergi menuju kawasan Balimbiang, yang lebih jauh ke pedalaman.

Kontributor VIVAnews.com, Eri Naldi, melaporkan, beberapa jalan utama di Kota Padang penuh oleh arus warga yang mencoba mencari tempat lebih tinggi. Suasana menjadi lebih menyedihkan karena hujan juga turun pada saat bersamaan.

Sebelumnya, Walikota Padang Fauzi Bahar meminta warga dalam kurun 30 menit sejak gempa menjauh dari pantai setelah pada pukul 21.42 terjadi sebuah gempa di barat daya Mentawai, Sumatera Barat. Gempa dengan kekuatan 7,2 Skala Richter ini, menurut Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika berpotensi tsunami.

Cegah Informasi Simpang Siur, Jemaah Haji Diimbau Tak Bagikan Kabar Tidak Benar di Media Sosial

Laporan Eri Naldi | Padang

Kim Min-jae saat Napoli melawan Inter Milan

6 Pemain yang Bisa Didatangkan Inter Milan, dari Juara Serie A hingga Penantang Liga Champions

Pada Senin, 22 April, Inter Milan meraih Scudetto ke-20 dalam sejarah mereka, dan cara mereka memastikannya tidak bisa lebih memuaskan lagi.

img_title
VIVA.co.id
27 April 2024