Gegana Ledakkan Paket untuk Ulil

Lokasi ledakan bom di Utan Kayu
Sumber :
  • VIVAnews/ Muhamad Solihin

VIVAnews - Untuk kedua kalinya, tokoh Jaringan Islam Liberal (JIL), Ulil Abshar Abdalla, dikirimi paket mencurigakan. Paket itu kini telah diledakkan oleh Tim Gegana.

Pantauan VIVAnews.com, sebelum meledakkan paket yang diduga berisi bom, Tim Gegana sempat meminta kepada masyarakat untuk menjauh dari Komunitas Utan Kayu, Jakarta, Jumat 18 Maret 2011. Dan sekitar pukul 17.15 WIB, paket langsung diledakkan Tim Gegana.

Usai meledakkan paket mencurigakan itu, Tim Gegana menyisir wilayah di sekitar Komunitas Utan Kayu. Sementara masyarakat masih tetap diminta menjauh dari lokasi.

Paket mencurigakan yang ditujukan kepada Ulil itu dikirim melalui jasa pengiriman Tiki. Pengirim paket tertulis atas nama: Kontraz.

Pada Selasa 15 Maret, Ulil juga menerima kiriman paket buku yang berisi bom. Bom dirangkai di dalam buku yang berjudul "Mereka Harus Dibunuh Karena Dosa-dosa Mereka terhadap Islam dan Kaum Muslimin" meledak. Tiga orang luka-luka karena ledakan itu.

Selain ke KBR 68H, tiga paket bom lain dikirimkan juga ke Kantor Badan Narkotika Nasional, kediaman Japto S Soerjosoemarno, dan kediaman musisi Ahmad Dhani.

Paket buku yang diterima Ahmad Dhani berjudul 'Yahudi Militan' dikirim atas nama Alamsyah Muchtar, S.Sos, alamat Jalan Dermaga 21, Bogor, Jawa Barat.

Dan hari ini, sebuah bom meledak di klaster 55 yang berjarak 1 kilometer dari pintu masuk Perumahan Kota Wisata, Cibubur. Bom meledak sebelum berhasil dijinakkan. (umi)

KPK Ngaku Ada Pihak yang Menghambat Kasus TPPU Gubernur Malut Abdul Gani Kasuba
Penanganan Jemaah Haji Sakit di KKHI PPIH Mekkah

ISPA Menjadi Ancaman Utama Bagi Jamaah Haji Indonesia

Penyakit ISPA dan pneumonia masih menjadi penyakit terbanyak yang di temui pada jamaah haji Indonesia selama penyelenggaraan kesehatan haji di Arab Saudi pada Tahun 2023.

img_title
VIVA.co.id
10 Mei 2024