Mudik Lebaran

Puluhan Alat Berat Dikerahkan ke Jalur Sumbar

Longsor lereng Semeru
Sumber :
  • Surabaya Post

VIVAnews - Sebanyak 48 unit alat berat siaga mengamankan jalur mudik di delapan kota dan kabupaten di Sumatera Barat. Menurut panduan perjalanan mudik yang dikeluarkan Dinas Prasarana Jalan dan Jembatan, 29 unit alat berat ini merupakan traktor dengan pengeduk (tractor with loader) serta excavator yang biasa disebut beko.

"Buku informasi ini diberikan pada pengguna jalan dan dinas terkait
kesiagaan [menjelang dan selepas mudik]," kata Kadis Prasarana Jalan Sumatera Barat, Suprapto, dalam keterangan tertulis.

Alat berat itu akan siap beroperasi tujuh hari sebelum lebaran (H-7) hingga tujuh hari pasca lebaran (H+7).

Alat berat itu antara lain disebar di Pasaman hingga Pasaman Barat 7 unit; Kabupaten Agam, 12 unit; Tanah Datar, 2 unit; Solok, 3 unit; Sijunjung, 6 unit; Padang Pariaman, 2 unit; Pesisir Selatan, 8 unit; Kabupaten 50 Kota - daerah perbatasan Sumatera Barat dan Riau, 7 unit.

Kabupaten Agan menjadi daerah penempatan alat berat terbanyak dengan 12 unit di titik-titik rawan longsor. Jalur alternatif Sicincin-Malalak mendapatkan 9 unit alat berat jenis excavator sejak dari kilometer 60 hingga kilometer 87 dari Kota Padang.

Jalan alternatif ini diharapkan mampu menampung kepadatan kendaraan
dari Padang menuju Bukittinggi pada saat libur lebaran. Kontur jalan
yang didominasi tanjakan ini diimpit tebing tanah yang mudah longsor
saat diguyur hujan lebat.

Selain di jalur Sicincin Malalak 1 hingga 3, alat berat juga disiagakan di jalur Manggopoh-Padang Luar, Manggopoh-Maninjau, dan Bukittinggi-Bonjol. Alat berat juga disiagakan di daerah perbatasan Sumatera Barat dengan Riau, Bengkulu, Jambi, dan Sumatera Utara.

Di perbatasan dengan Riau, 2 unit traktor dengan pengeduk disiagakan di Kiliran Jao, 165 km dari Padang dan Pangkalan, 181 km dari Padang. Sementara itu, 2 unit excavator disiapkan di Km 182 Kiliran Jao dan Tapan, Pessel.

Satu unit traktor dengan pengeduk juga disiagakan di daerah Panti, Km 236 yang berbatasan langsung dengan Sumatera Barat. Di perbatasan Sumatera Barat dengan Bengkulu, 2 unit alat berat siap beroperasi di daerah Tapan, Lunang Silaut, sekitar 232 km dari Padang. (Laporan: Eri Naldi, Sumatera Barat)

Acara Met Gala Berlangsung, Pengunjuk Rasa Pro-Palestina Penuhi Jalanan New York
Pianis Muda Indonesia, Jonathan Kuo

Jonathan Kuo, Pianis Muda Indonesia yang Kembali Memukau di Panggung Musik Klasik

Peningkatan kemampuan Jonathan Kuo juga tidak luput dari pengakuan mentornya, Iswargia R Sudarno, yang melihat potensi besar sebagai seorang pianis solois.

img_title
VIVA.co.id
8 Mei 2024