PM Gillard Tabur Bunga, Lalulintas Kuta Bali Dialihkan

PM Australia Julia Gillard dan Menteri Luar Negeri RI Marty Natalegawa
Sumber :
  • REUTERS/Beawiharta

VIVAnews - Perdana Menteri Australia, Julia Gillard menyempatkan untuk tabur bunga di Ground Zero, lokasi ledakan bom Bali I di Legian, Kuta, Bali, Sabtu 13 Oktober 2012. Dalam tragedi 10 tahun lalu itu, 202 orang tewas.

Gillard tampak hadir di lokasi bersama Gubernur Bali Made Mangku Pastika. Agar kegiatan berjalan lancar, Kepolisian menutup beberapa ruas jalan akses menuju Groud Zero.

Kabid Humas Polda Bali, Komisaris Besar Hariadi mengatakan, kendaraan dari arah Pantai Kuta diarahkan ke Jalan Legian, Jalan Seminyak, Jalan Sriwijaya menuju Jalan Dewi Sri.

"Jalan Patih Jelantik ke arah barat menuju Ground Zero ditutup. Demikian juga Jalan Pantai Kuta menuju arah Ground Zero, Jalan Poppies I dan Poppies II dan Jalan Banasari ditutup," kata Hariadi, Sabtu 13 Oktober 2012.

Selanjutnya, jalan yang ditutup adalah arah lurus utara Jalan Pantai Kuta, Jalan Melasti belok kiri ke Jalan Seminyak dan lurus ke Jalan Sriwijaya. Jalan  Seminyak yang menuju Ground Zero ditutup diarahkan ke Jalan Sriwijya tembus ke Jalan Dewi Sri.

"Semua kendaraan diarahkan menjauh dari lokasi acara karena kegiatan ini melibatkan banyak orang," kata dia.

Terpopuler: Fakta Baru Perselingkuhan Andrew Andika, Netizen Bongkar Keburukan Muhammad Fardhana

"Kami harap masyarakat dapat memaklumi dan mencari jalur alternatif," imbuh dia.

Puncak peringatan bom Bali I dilakukan, Jumat 12 Oktober 2012. Dalam acara tersebut, Gillard menegaskan bahwa(umi)

Lihat Wanita Berhijab Pakai Rok Sebetis, Kartika Putri: Jangan Membenarkan yang Tidak Dibenarkan
Bus pariwisata alami kecelakaan maut di Ciater Subang

Bus Maut di Ciater Tewaskan 11 Orang, Kemenhub: Menyedihkan, Uji KIR-nya Mati Sejak 2023

Bus Trans Putera Fajar itu terlibat dalam tragedi kecelakaan maut di Ciater, Subang yang menewaskan 11 orang. Bus maut itu membawa rombongan SMK Lingga Kencana Depok.

img_title
VIVA.co.id
13 Mei 2024