Pesawat TNI AU Jatuh di Bandung

Presiden Yudhoyono Sampaikan Belasungkawa

VIVAnews - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono menyampaikan rasa belasungkawa kepada keluarga dan para perwira yang gugur dalam kecelakaan pesawat Fokker-27 milik TNI Angkatan Udara yang jatuh di Bandung.

"Presiden menyampaikan belasungkawa yang sedalam-dalamnya kepada keluarga dan para perwira dan anggota TNI AU yang gugur," kata juru bicara kepresidenan, Andi Mallarangeng, dalam pesan singkatnya kepada wartawan, Senin 6 April 2009.

Menurut Andi, Presiden Yudhoyono menerima laporan kecelakaan tersebut sesaat setelah ada kejadian. Laporan disampaikan langsung Panglima TNI Jenderal TNI Djoko Santoso.

Sekitar pukul 13.05 WIB, pesawat milik TNI AU itu jatuh dan menimpa hanggar di Bandung. Pesawat itu menimpa hanggar bagian air craft service atau bengkel pesawat.

Hingga kini belum ada keterangan resmi dari TNI AU soal jumlah korban tewas dan luka-luka. Sebelumnya, Panglima Komando Operasi, Marsekal Muda Imam Sufa'at, mengatakan, sebanyak 34 penerjun sudah bersiaga di dalam pesawat.

Dari jumlah itu, sebanyak 17 orang sudah terjun di sekitar Bandung. Sisanya, 17 penerjun lainnya masih berada di dalam pesawat dan siap terjun.

Menikah, Rizky Febian dan Mahalini Dapet Karangan Bunga dari Jokowi
TKP pekerja LRT Stasiun Kuningan jatuh dari atap ketika tengah bekerja

Saksi Ceritakan Detik-detik Pekerja LRT Jatuh dari Atap Stasiun Rasuna Said

Seorang pekerja Light Rail Transit (LRT) jatuh ketika tengah bekerja memperbaiki atap jalur LRT.

img_title
VIVA.co.id
10 Mei 2024