Gempa Tasikmalaya

Cara Korban Memperoleh Bantuan Gempa

VIVAnews - Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan menegaskan guna memudahkan penyaluran bantuan dana stimulus perbaikan rumah, maka warga diminta membentuk kelompok masyarakat (pokmas). Dengan kelompok, Satkorlak penanggulangan bencana lebih muda melakukan koordinasi dengan para calon penerima bantuan.

Hal itu diungkapkan Heryawan saat mengunjungi lokasi korban gempa di Kecamatan Cisayong, Kabupaten Tasikmalaya. ”Dengan satu wadah seperti kelompok masyarakat penerima bantuan stimulus, maka mempermudah petugas untuk menyalurkan bantuan, sekaligus mendata kebutuhan yang diperlukan korban," katanya dalam rilis yang dikirimkan Hubungan Masyarakat Pemerintah Provinsi Jawa Barat.

Lebih lanjut Heryawan menyatakan wadah kelompok diharapkan mampu mempererat rasa persatuan dan gotong royong di antara korban gempa, dan juga petugas yang membantu kegiatan perbaikan rumah. ”Berkelompok dan berkerjasama merupakan sifat yang baik untuk dikembangkan apalagi guna keperluan perbaikan rumah,” tutur Heryawan yang saat mencalonkan diri diusung Partai Keadilan Sejahtera itu.

Selain melakukan pendataan dan verifikasi data kerusakan rumah korban, Pemerintah Provinsi Jawa Barat juga berencana menurunkan tim medis yang khusus mengobati trauma psikologis pasca gempa. Menurut Juru Bicara Posko Penanggulangan Bencana Propinsi Jawa Barat Deny Djuanda, Tim medis yang sebagian besar psikolog tersebut akan segera diturunkan mulai Senin 14 September ke sejumlah lokasi gempa.

”Begitupun dengan sejumlah bantuan yang juga segera disalurkan terutama ke daerah rawan bantuan pangan dan ke sejumlah wilayah terpencil yang sulit terjangkau. Bantuan medis psikologis diharapkan membantu meringankan trauma,” jelas Deny yang juga Kepala Bappeda Propinsi Jawa Barat.

Untuk itu lanjut Deny agar para penghubung tingkat Kabupaten/Kota atau Liasion Officer (LO) aktif melakukan pendataan dan pengiriman informasi di wilayahnya masing-masing ke Posko Penanggulangan Bencana Pemprop Jabar. Masyarakatpun diminta aktif untuk melaporkan bila ada wilayah atau kampung yang belum mendapatkan bantuan, caranya dengan mengirimkan data ke nomor Faks (022) 4204668, telepon (022) 76767635 atau SMS ke 0813-9022-559.

Nurul Ghufron Janji Hadir di Sidang Etik Dewas KPK Besok
Turnamen internasional amatir golf pondok indah

78 Pegolf Bersaing di Internasional Amateur Golf Championship 2024

Turnamen ini digelar sebagai usaha mengembangkan olahraga golf dan melahirkan pegolf yang dapat mengharumkan nama Indonesia.

img_title
VIVA.co.id
13 Mei 2024