Pramono: Alutsista Buatan RI Diakui Dunia

Presiden Yudhoyono mencoba senjata buatan PT Pindad
Sumber :
  • ANTARA/Widodo S Jusuf

VIVAnews - Wakil Ketua DPR Pramono Anung mengapresiasi industri pertahanan Indonesia yang mulai dilirik oleh beberapa negara. Pembelian senjata dan pesawat oleh luar negeri menandakan produk Indonesia sudah diakui oleh dunia Internasional.

"Saya termasuk yang memberi support kalau ada pembelian persenjataan kepada kita. Darimana pun negara itu selama ada hubungan diplomatik dengan kita. Artinya ada pengakuan terhadap produk kita," kata Pramono kepada VIVAnews, Rabu 29 Agustus 2012. Senjata Indonesia diminati sejumlah negara,  di antaranya Irak dan Uganda.

Mengandalkan produk dalam negeri, imbuh dia, juga sudah seyogianya dilakukan pemerintah Indonesia. Sebagai negara kepulauan, Indonesia harus mempersenjatai diri. Banyak perlengkapan dan pertahanan TNI yang bisa dikembangkan, tidak harus bergantung pada produk luar negeri. "Sebab kita bukan sebagai sebuah negara daratan."

Politisi PDI Perjuangan ini juga menagih janji Presiden Susilo Bambang Yudhoyono untuk merealisasikan pemanfaatan persenjataan dalam negeri. "Sehingga pidato presiden yang mendorong pemanfaatan persenjataan dalam negeri tidak hanya sekedar sambutan, tetapi direalisasikan."

Sementara itu, Wakil Ketua Komisi I DPR, Ramadhan Pohan, berharap pemerintah bisa memproduksi senjata secara masif. "Itu yang kita masih kerepotan." (umi)

Cegah Informasi Simpang Siur, Jemaah Haji Diimbau Tak Bagikan Kabar Tidak Benar di Media Sosial
Kim Min-jae saat Napoli melawan Inter Milan

6 Pemain yang Bisa Didatangkan Inter Milan, dari Juara Serie A hingga Penantang Liga Champions

Pada Senin, 22 April, Inter Milan meraih Scudetto ke-20 dalam sejarah mereka, dan cara mereka memastikannya tidak bisa lebih memuaskan lagi.

img_title
VIVA.co.id
27 April 2024