Golkar: Setya Novanto Kena Cekal Bukan Berarti Bersalah

Ketua Umum Dewan Pengurus Pusat (DPP) Partai Politik Golkar Setya Novanto
Sumber :
  • VIVA.co.id/ Muhammad Yasir (Makassar)

VIVA.co.id - Sekretaris Fraksi Partai Golkar di DPR, Agus Gumiwang, menilai pencegahan ke luar negeri dari penegak hukum – seperti yang dialami Ketua Umumnya, Setya Novanto – adalah hal yang biasa. Namun, Agus meminta publik tidak menilai Novanto sudah pasti bersalah dalam kasus korupsi e-KTP hanya karena kena “Cekal” (cegah dan tangkal) dari pihak aparat.

Polisi Didesak Segera Usut Pernyataan Agus Rahardjo Soal Jokowi Stop Kasus e-KTP

"Pencegahan ini belum tentu berarti Pak Novanto dalam pengadilan nanti, proses hukum nanti, bisa terbukti bersalah. Kita perlu menunggu proses hukum selanjutnya," kata Agus di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Selasa 11 April 2017.

Menurut Agus, pencegahan bisa saja mengganggu kinerja Novanto sebagai Ketua Umum Partai Golkar. Namun hal itu tidak akan mengganggu internal Golkar secara keseluruhan.

Respon Jokowi Usai Mantan Ketua KPK Agus Rahardjo Dilaporkan ke Bareskrim Polri

"Tidak mengurangi soliditas partai untuk memenangkan kader kami yang akan berjuang di Pilkada tahun depan," ujar dia.

Sementara mengenai tugas sebagai pimpinan DPR, Agus juga menilai pencegahan tidak mengganggu. Dia menyebut pimpinan DPR tidak hanya Novanto saja.

Sebut Jokowi Intervensi Kasus e-KTP, Agus Rahardjo Diadukan ke Bareskrim

"Ketua DPR nggak perlu keluar negeri. Dia punya empat Waketum yang bisa bergantian menjalankan fungsi-fungsi pimpinan DPR. Jadi saya kira tidak ada sama sekali fungsi DPR yang terganggu," kata Agus.

Sebelumnya, Juru Bicara Komisi Pemberantasan Korupsi, Febri Diansyah, membenarkan bahwa institusinya telah melayangkan surat pencegahan berpergian ke luar negeri kepada Direktorat Jenderal Imigrasi atas nama Setya Novanto. Novanto dicegah berkaitan dengan pengusutan atas kasus dugaan korupsi proyek e-KTP. (ren)

Setya Novanto Acungkan 2 Jari Saat Nyoblos di Lapas Sukamiskin

Setya Novanto Acungkan 2 Jari Saat Nyoblos di Lapas Sukamiskin

Setya Novanto Acungkan 2 Jari Saat Nyoblos di Lapas Sukamiskin

img_title
VIVA.co.id
14 Februari 2024