LIVE MATCH: MU Kontra Bhayangkara Masih Imbang di Babak I

Pemain Madura United, Pablo Rodriguez Aracil (kiri)
Sumber :
  • Indonesiansc.com

VIVA.co.id – Pemuncak klasemen semantara, Madura United menjalani duel sengit kontra Bhayangkara FC dalam lanjutan Torabika Soccer Championship (TSC) pekan ke-25. Pada laga yang digelar di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, kedua tim masih bermain imbang di babak pertama.

Drama 4 Gol Lawan Madura United, Dewa United Jaga Asa Tembus Championship Series

Kedua tim langsung menerapkan permainan terbuka sejak peluit dibunyikan. Bhayangkara yang juga memiliki sayap lincah dalam diri Ilham Udin Armaiyn berani meladeni permainan MU.

Menit 20, MU hampir saja membobol gawang Bhayangkara. Bermula dari eksekusi tendangan bebas Erick Weeks Lewis yang mengarah ke Dane Milovanovic, kemudian Dane mengoper bola tersebut ke Munhar. Sayang, bola masih bisa dikuasai oleh Wahyu Tri Nugroho.

Hasil Liga 1: Bhayangkara FC Pesta Gol, Duel Dewa United vs Madura United Dihentikan

Bhayangkara tampil menekan lewat sisi sayap. Ilham Udin beberapa kali menebar ancaman melalui umpan-umpannya, namun masih belum bisa dimanfaatkan dengan baik.

MU tampil lebih menekan pada laga ini. Trio penyerang Engelberd Sani, Pablo Rodrigues Aracil, dan Erick Weeks beberapa kali membuat peluang. Tetapi, serangannya masih bisa dipatahkan barisan pertahanan Bhayangkara.

Keluar dari Zona Degradasi, Arema FC Fokus Tatap 2 Laga Sisa

Kedua tim sama-sama minim peluang pada babak pertama. Hingga peluit dibunyikan, skor kacamata menjadi hasil sementara di babak pertama.

Susunan Pemain:
Madura United:
Hery Prasetyo (GK); Rendi Siregar, Munhar, Fabiano Beltrame, Gilang Ginarsa; Dane Milovanovic, Asep Berlian, Slamet Nurcahyono; Engelberd Sani, Pablo Rodrigues Aracil, Erick Weeks Lewis.

Bhayangkara FC: Wahyu Tri Nugroho (GK); Dany Saputra, Otavio Dutra, I Putu Gede, Lee Yoo Joon; Indra Kahfi, Zulfiandi, Khairallah Abdelkabir; Ilham Udin Armaiyn, Fandi Eko Utomo, Thiago Furtuoso.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya