Fans Chelsea Mengejek "Topeng Zorro" Torres

Fernando Torres mengenakan topeng pelindung.
Sumber :
VIVAbola
Bertemu Conte, Hiddink Minta Saran soal Inter Milan?
- Lelucon satir mewarnai sukses Fernando Torres memimpin Chelsea mengalahkan Rubin Kazan 3-1 di ajang Liga Europa di Stamford Bridge, dinihari tadi. Di laga tersebut, Torres yang mengenakan topeng pelindung bak Zorro menyumbangkan dua gol kemenangan Chelsea.

Conte Haramkan Beberapa Makanan Masuk ke Tim Chelsea

Seperti dilansir
Harga Mahal untuk Sebuah 'Penyesalan'
Dirty Tackle, fans Chelsea ragu Torres bisa mencetak dua gol dalam satu laga. Mereka pun meyakini sosok di balik topeng hitam tersebut bukanlah Torres, melainkan legenda Real Madrid, Raul Gonzalez, yang kini memperkuat klub Al-Ahly.


Keyakinan tersebut dipicu karena sejumlah suporter melihat sosok mirip Torres berada di sebuah bar di dekat Stamford Bridge saat pertandingan sedang berlangsung. Apalagi, Torres sebelum laga ini hanya bisa mencetak 2 gol dari 17 laga terakhirnya.


Lelucon ini ditanggapi santai manajer Chelsea, Rafael Benitez. "Itu bisa rencana bagus (menukar pemain di balik topeng pelindung). Ketika Torres patah hidung dan harus mengenakan topeng, kami tahu memiliki kesempatan menukarnya dengan Raul," kata Benitez usai laga.


"Saya tahu mungkin Raul bosan di Qatar dan ingin merasakan atmosfer sepakbola Eropa. Jadi saya memintanya bermain dengan mengenakan kostum Torres. Dan Torres bisa melihat pemain lain tampil percaya diri dan mencetak gol dengan mengenakan kostumnya."


Raul juga turut menanggapi spekulasi konyol ini. "Mudah-mudahan apa yang telah saya lakukan ini bisa membantu Torres (mengembalikan ketajamannya). Atau pemain siapapun kelak yang bakal memakai topeng berikutnya," canda Raul. (one)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya