Cara Dapatkan Darah dari PMI

PMI dan Pemkab Garut gelar donor darah
Sumber :
  • Sigit Zulmunir/VIVAnews

Vlog - Prosedur untuk mendapat darah harus ada permintaan secara tertulis dari dokter yang merawat pasien yang bersangkutan. Kalau tidak ada semacam rekomendasi itu, PMI tidak akan memberikan darah.

Setelah mendapatkan rujukan permintaan darah dari dokter, keluarga yang memerlukan darah bisa langsung mendatangi Unit Transfusi Darah (UTD) PMI Kota Banjarmasin.

Keluarga pasien bisa menentukan, apakah langsung mengambilkan darah yang tersedia di UPTD PMI, atau ada bagian keluarga yang merelakan darahnya untuk ditransfusikan atau istilahnya memakai darah donor pengganti.