Mengenal Soldering pada Perakitan Elektronik

Proses solder pada rangkaian elektronik
Sumber :
  • http://www.tubelab.com

VIVAlog - Dalam industri produksi perakitan elektronik, proses yang sering dijumpai adalah soldering. Soldering memiliki konstribusi yang besar dalam menciptakan kualitas yang baik pada sebuah produk elektronik. Rata-rata komponen elektronik dapat mengalirkan dan mendapatkan listrik adalah melalui sambungan solder ini.

Soldering adalah proses penyambungan terminal komponen dengan PCB (Printed Circuit Board) atau papan rangkaian dengan menggunakan timah. Tujuan dari soldering ini adalah untuk mendapatkan hubungan listrik di antara komponen dengan PCB.