BBM Jenis Premium Menghilang di Pontianak

Antrean BBM di SPBU Bandung.
Sumber :
  • VIVAnews/Iqbal Kukuh--Bandung

VIVAnews - Kelangkaan bahan bakar minyak (BBM) jenis premium terjadi di sejumlah wilayah di Kalimantan Barat. Masyarakat setempat pun resah. Di Kabupaten Bengkayang misalnya. Di sana masyarakat harus membeli premium di tingkat pengecer yang harganya per liter Rp8.000.

“Saya tadi mau beli bensin di SPBU, tapi bensinnya malah nggak ada. Ya terpaksa beli di eceran saja Rp8.000 per liternya,” kata Martinus saat berbincang dengan VIVAnews Kamis malam, 13 Maret 2014.

“Antrean panjang. Mobil dan motor antrenya sangat panjang,” sambungnya.

Dia menuturkan, kelangkaan BBM di wilayahnya sudah menjadi lumrah. Karena, memang selama ini juga sudah terbiasa mengantre saat membeli BBM di SPBU di wilayah tersebut.
 
“Tak tahu lah ini antrean BBM di sini sudah terbiasa mengantre panjang. Setelah antre lama malah tidak ada pula bensin nya. Tak tahu juga bensin nya kemanakah?," keluhnya.

Selain di Kabupaten Bengkayang, antrean BBM juga terjadi di Kota Pontianak. Sejumlah SPBU di kota khatulistiwa ini rata-rata kehabisan stok.

“Maaf pak, bensin nya habis. Yang ada hanya Pertamax aja,” kata salah seorang petugas SPBU di Jalan Tanjungpura, Kota Pontianak ini.

Pantauan VIVAnews, di beberapa SPBU di wilayah ini, antrean panjang roda dua dan empat mengular, antara lain SPBU di Jalan Khatulistiwa, Jalan Gusti  Situt Mahmud, Jalan Imam Bonjol, Jalan Gusti Hamid II.

Laporan Aceng Mukaram Pontianak