Angelina Sondakh Makin Mantap ke Senayan

Sumber :

VIVAnews - Langkah legislator Angelina Sondakh kembali ke Senayan Semakin mantap. Dia memimpin perolehan suara sementara tabulasi Komisi Pemilihan Umum yang kini masih berlangsung.

Partainya, Demokrat kini mengungguli partai lain dengan meraup 16,36 persen suara di daerah pemilihan (dapil) Jawa Tengah VI.

Angie, sapaan mantan Putri Indonesia itu, menjadi calon legislator di Daerah Pemilihan Jawa Tengah VI, meliputi Magelang, Purworejo, Temanggung, dan Wonosobo. Di sana, ada delapan kursi DPR yang diperebutkan.

Posisi tertinggi berikutnya ditempati PDI Perjuangan yang memperoleh 15,5 persen, Partai Kebangkitan bangsa (14,3 persen), Partai Keadilan Sejahtera (8,75 persen), dan Partai Golkar di urutan kelima dengan suara 7,04 persen suara.

Berbeda dengan Angie, peluang artis lain, Raslina Rasyidin, masih berat. Partai Amanat Nasional yang mengusung Raslina baru mampu menempati posisi 7 di daerah pemilihan DKI Jakarta III. Di daerah pemilihan Raslina itu, PAN sementara ini baru meraup 2,7 persen suara.

Di dapil itu, Demokrat berjaya dengan meraup 37,4 persen. Disusul PKS (15,06 persen), PDI Perjuangan (13,1 persen), dan Partai Golkar (6,135 persen).