Profesi Unik Wanita Ini: Pencicip Mainan Seks Profesional
Rabu, 5 Agustus 2015 - 01:06 WIB
Sumber :
- Facebook Karleen Howden
VIVA.co.id - Bagi sebagian orang, kehadiran sex toy atau mainan seks sering dinilai tabu atau tak wajar. Bagaimana bisa manusia mencapai kepuasan seksual dengan sebuah mainan seks?
Namun mainan seks ini justru mendatangkan penghasilan untuk wanita bernama Karleen Howden. Ia hingga kini, menekuni profesi sebagai pencicip mainan seks profesional. Dia pun menilai pekerjaan itu sebagai pekerjaan terbaik di dunia.
Saat mencoba mencicipi mainan seks, secara terus terang ia mengaku selalu merasakan sensasi orgasme yang berbeda-beda.
Namun mainan seks ini justru mendatangkan penghasilan untuk wanita bernama Karleen Howden. Ia hingga kini, menekuni profesi sebagai pencicip mainan seks profesional. Dia pun menilai pekerjaan itu sebagai pekerjaan terbaik di dunia.
Saat mencoba mencicipi mainan seks, secara terus terang ia mengaku selalu merasakan sensasi orgasme yang berbeda-beda.
Pekerjaannya memang menugaskan dia melakukan uji coba mainan seks baru. Setiap minggunya, Karleen menguji dua mainan. Wanita berusia 30 tahun ini bahkan telah mengirim boneka seks pada ibunya, Elaine Howden, 53, untuk ikut mengujinya.
Dilansir laman
Standard Media
, ia mengatakan bahwa pekerjaannya cukup unik dan tidak membuat dia hilang selera untuk berhubungan seks dengan pasangannya, Desi Marjolin.
Dalam kehidupan sehari-hari, Marjolin sangat mendukung karier Howden. Beberapa kali, Marjolin bahkan membantunya menguji beberapa mainan.
"Dia baik-baik saja dengan pekerjaan saya, dia juga tidak keberatan bila ada mainan yang saya bawa pulang. Ini baik baginya untuk terlibat sehingga kita bisa menguji, mainan seperti apa yang bisa digunakan ketika sendirian," katanya.
Howden pun tidak pernah merasa tidak bahagia bersama Marjolin. Keduanya punya pemikiran terbuka mengenai kehidupan seks. Wanita asal Bexley ini pun mengaku bahwa dengan pekerjaannya, telah mendorong keluarga dan teman-teman untuk berbicara lebih terbuka tentang kehidupan seks mereka.
"Mendengar bagaimana secara terbuka saya berbicara tentang seks telah membuat teman-teman saya berbicara lebih nyaman tentang pengalaman mereka sendiri," jelasnya.
Secara terang-terangan ia menceritakan bahwa dia sudah dibesarkan untuk bersikap terbuka tentang seks. Itu tidak pernah tabu dalam lingkungan keluarganya.
"Aku punya lima saudara dan saya sudah mengirimkan pada mereka semua mainan seks untuk dicoba," katanya.
Howden pernah mengirim bola kegel kepada ibunya, yang dirancang untuk mengencangkan otot-otot dasar panggul. Mereka saling bercerita secara rinci sehingga tidak canggung sama sekali.
Howden pun mengaku tertarik menggeluti pekerjaan ini karena pengaruh dari sebuah survei. Menurut Survei Nasional terbaru--National Survey of Sexual Attitudes and Lifestyles, rata-rata orang berusia 16-44 tahun berhubungan seks hanya di bawah lima kali dalam sebulan.
Howden menyatakan, setelah melakukan uji coba dua mainan seks setiap minggu, ia selalu melaporkan bagaimana sensasinya ke Ann Summers yang merupakan bagian dari tim disain mainan seks.
Dia juga posting review online dan membantu merekrut penguji lainnya. "Saya menulis pesan di Facebook beberapa minggu yang lalu meminta relawan untuk menguji berbagai mainan baru dan banyak yang antusias," katanya.