Menelepon SBY, Obama Kangen Nasi Goreng

Sumber :

VIVAnews – Presiden Amerika Serikat, Barrack Obama menelepon Presiden Yudhoyono sekitar pukul 15.30 waktu setempat atau pukul 07.00 WIB. Menurut Juru Bicara Presiden, Dino Patti Djalal, komunikasi berlangsung ketika pesawat yang ditumpangi Yudhoyono beserta rombongan mengisi bahan bakar di bandara Seattle, Amerika Serikat.

”Obama menyatakan kangen makan nasi goreng,” kata Dino, sesuai laporan wartawan ANTV, Uni Lubis, Selasa 25 November 2008. Yudhoyono lantas mengundang presiden yang juga ‘anak Menteng’ itu untuk berkunjung ke Indonesia.

Menurut Dino, Yudhoyono mengucapkan selamat atas terpilihnya Obama sebagai presiden. Yudhoyono berharap Indonesia dan Amerika bisa bekerjasama lebih baik dalam isu-isu bilateral.

Presiden Yudhoyono, kata Dino,  juga mengingatkan Obama akan pentingnya Amerika Serikat di bawah kepemimpinan Obama membantu solusi bagi persoalan global. ” Termasuk isu yang dibahas dalam G20, penyelesaian krisis ekonomi global, climate change, food security dan energy security,” katanya.

Saat ini pesawat yang ditumpangi Presiden Yudhoyono take off ke Nagoya, Jepang untuk transit sebelum menuju Indonesia.