RI Beri Hibah ke Fiji dan Solomons Island Bantu Tangani COVID-19

Menlu Retno Marsudi.
Sumber :
  • Dokumentasi Kominfo.

VIVA – Pemerintah Indonesia telah menandatangani perjanjian hibah yakni dua perjanjian hibah dengan dua negara di kawasan Pasifik, yakni dengan Fiji dan Solomons Island. Dua perjanjian hibah itu bertujuan untuk membantu penanganan pandemi COVID-19.

Hibah untuk Fiji rencananya akan digunakan untuk renovasi terhadap Victoria School yang terdampak bencana alam. Pemberian hibah menggunakan pendanaan IndonesianAid, yang dibentuk pada Desember 2019 lalu.

"Perjanjian ini mencerminkan komitmen kemitraan yang kuat Indonesia dengan negara-negara Pasifik terutama di masa krisis," kata Menteri Luar Negeri Retno Marsudi dalam pernyataan virtual usai penandatanganan, Rabu 16 Desember 2020.

Retno mengungkapkan hibah Indonesia untuk penanganan pandemi kepada beberapa negara Pasifik akan digunakan untuk membiayai pengadaan alat-alat kesehatan yang diproduksi oleh produsen Indonesia.

Selain itu, Indonesia dan negara-negara Pasifik juga telah mengembangkan kerja sama yang saling menguntungkan di berbagai bidang, termasuk sektor ekonomi, pembangunan dan kerja sama teknis.

Dalam kesempatan tersebut, Menlu Retno kembali menegaskan bahwa RI terus berkomitmen untuk mempererat hubungan baik dengan negara-negara sahabat di Pasifik untuk mewujudkan perdamaian dan kemakmuran, mempercepat pemulihan ekonomi kawasan dan menemukan solusi terhadap tantangan global.

"Indonesia akan terus memperkuat kemitraan dengan negara-negara Pasifik, guna terciptanya stabilitas, ketahanan dan pembangunan berkelanjutan di kawasan Pasifik," ungkap Retno. (ren)