Waspadai Undian Palsu di Bungkus Deterjen

Sumber :

VIVAnews - Nokin, 42 tahun, kehilangan Rp 7,7 juta gara-gara terjebak kupon undian palsu yang ia temukan di dalam bungkus deterjen merk 'Attack'.
 
Kupon hadiah yang ia temukan dalam bungkus deterjen 'Attack' kemasan satuan itu menyebut bahwa ia memenangkan hadiah mobil Toyota Yaris. Tertera tanda tangan berikut stempel produsen 'Attack', Departemen Sosial, dan Kepolisian Daerah Metro Jaya dalam kupon itu.

Tanpa pikir panjang, warga Jalan Haji Jian, Cipete, Jakarta Selatan, itu pun menghubungi call center yang ada dalam kupon tersebut. Si penerima telepon mengaku dari Departemen Sosial dan meminta Nokin mentransfer Rp 7,7 juta sebagai kompensasi pajak.

Nokin pun segera menghubungi saudaranya, Minah, untuk meminjam uang. Sebab, si penerima telepon mengatakan hadiah akan hangus jika Nokin tak segera mentransfer uang ke rekening sebuah bank swasta atas nama Ulfa Damayanti.

Pada hari yang sama, sekitar pukul 11.00 WIB, Selasa 25 November, Nokin pun mengirim uang hasil pinjaman ke rekening itu. Tapi, setelah uang dikirim, nomor call center tiba-tiba mati dan tak bisa dihubungi lagi. Sadar tertipu, korban akhirnya melaporkan kasus ini ke Kepolisian Resor Jakarta Selatan.