Depresi, Pria di Apartemen Cempaka Putih Loncat Dari Lantai 21
- VIVA/Jo Kenaru
VIVA Metro – Diduga mengalami depresi karena masalah yang terjadi dalam kehidupannya, pria muda dengan inisial DK (34) nekat mengakhiri hidupnya dengan cara bunuh diri. Dia melompat dari lantai 21 di salah satu apartemen di kawasan Cempaka Putih, Jakarta Pusat, Jumat 29 Juli 2022.
Kapolsek Cempaka Putih Kompol Bernard Bachtera Saragi, membenarkan adanya kejadian bunuh diri tersebut. Hasil pemeriksaan pihaknya, Bernard menduga pria tersebut bunuh diri lantaran depresi.
"Motif bunuh diri karena depresi," ujar Bernard dikonfirmasi, Jumat 29 Juli 2022.
Pesan Terakhir
Bernard mengatakan, sebelum bunuh diri, pria tersebut sempat menuliskan sebuah pesan terakhir pada selembar kertas yang ditujukan kepada orang-orang terdekatnya. Yang mana ia menuliskan dengan mohon maaf atas aksinya untuk bunuh diri tersebut.
"Isinya surat wasiat, 'mohon maaf untuk pihak manajemen atas kegaduhan yang saya timbulkan. Tolong kontak istri saya. Karena depresi dan auto imun'" ujarnya.
Diketahui sebelum lompat bunuh diri, DK sempat mengantar istrinya untuk bekerja di Pulomas, Jakarta Timur. DK kemudian kembali ke apartemen tempat tinggalnya dan mengakhiri hidupnya.
"Tinggal di Jelambar, dia di sini ngontrak sudah dua tahun," ujar Bernard. Hingga kini kasus pria bunuh diri tersebut masih dalam penangan Polsek Cempaka Putih.