Dokter 'Toilet' Bedah Wajah dan Alat Vital Pakai Pisau Roti

Polisi memperlihatkan barang bukti dokter gadungan
Sumber :
  • Irwandi Arsyad
VIVA.co.id - Kecantikan selalu dianggap sebagai modal utama bagi wanita untuk menggapai mimpinya. Entah itu untuk mendapatkan jodoh, mendapatkan pekerjaan yang layak atau hanya sekadar demi dipuji dan disanjung.

Namun, bagaimana jadinya jika seorang wanita memaksakan dirinya agar tampil memukau dengan jalan singkat, yakni bedah kecantikan.

Sejumlah wanita mendatangi Polres Jakarta Selatan untuk melaporkan dampak buruk dari bedah kecantikan yang mereka jalani melalui bantuan seorang dokter kecantikan gadungan berinisial JS.

Para wanita itu mengadu telah mengalami gangguan kesehatan seperti kondisi wajah yang membengkak dan rusak setelah menjalani operasi kecantikan ala JS.

"Hingga saat ini sudah enam korban yang melapor ke kami," kata Wakil Kapolres Jakarta Selatan, AKBP Surawan, Kamis, 21 Mei 2015.

Wanita terakhir yang melapor adalah wanita berusia 33 berinisil J. Surawan menuturkan, J sempat dirawat karena wajahnya rusak akibat praktik dokter kecantikan palsu yang dilakukan oleh JS.

J bahkan terpaksa mengeluarkan uang yang lebih banyak lagi untuk dapat mengembalikan bentuk wajahnya yang rusak usai dibedah JS.

"Korban kebetulan rekonstruksi wajahnya gagal, kemudian langsung dirawat oleh dokter ahli kecantikan untuk penyembuhan," ujar Surawan.

Selanjutnya... Operasi Bedah di Toilet...