Tak Bisa Beli Bus, Ahok Akan Copot Direktur TransJakarta

Gubernur DKI Basuk Tjahaja Purnama
Sumber :
  • VIVAnews/Ikhwan Yanuar

VIVA.co.id - Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama bakal merotasi jajaran direksi PT. Transportasi Jakarta (TransJakarta) Januari 2016 mendatang. Hal itu karena ketidakmampuan TrasJakarta membeli banyak bus seperti permintaan Ahok, sapaan Basuki.

"Bukan dipecat, ini dirotasi saja, bulan depan, Januari" ujar Ahok di Museum Fatahillah, Jakarta, Jum'at 18 Desember 2015.

Sebelumnya, Dirut TransJakarta Antonius Kosasih mengatakan ketidakmampuan itu disebabkan karena dana Penyertaan Modal Pemerintah (PMS) 2015 dan Public Service Obligation (PSO) yang belum cair.

Namun menurut Ahok, TransJakarta tidak mengajukan dana pengadaan bus dalam APBD 2015.

"Kamu tau nggak APBD 2015 itu Pergub apa Perda, Pergub kan, dia pernah ngajuin nggak, dia bilangnya mau swasta-swasta masa aku yang nyariin, masa aku yang desak. Dia (Antonius Kosasih-red) cocoknya jadi humas aja,"kata Ahok.