ARB: Golkar Tak Dukung Calon Independen

Ilustrasi Musyawarah Nasional Partai Golkar.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Nyoman Budhiana.

VIVA.co.id – Ketua Dewan Pembina Partai Golkar, Aburizal Bakrie atau akrab disapa ARB membantah dukungan partainya kepada calon petahana Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok dalam Pilkada DKI Jakarta pada 2017.

ARB mengatakan, Golkar lebih memilih mengusung calon yang maju melalui partai politik. Sedangkan Ahok, telah menyatakan maju melalui jalur perseorangan.

"Kan Pak Ahok sudah milih jalur independen. Tapi kalau Golkar mau usung tentu jalur partai," ujar ARB di kompleks Widya Chandra, Jakarta, Rabu 15 Juni 2016.

Meskipun DPD DKI Jakarta Partai Golkar telah mengumumkan mendukung Ahok, ARB mengaku belum menerima surat resmi. Secara regulasi partai yang baru, kata dia, keputusan strategis berada di tangan DPP dan Ketua Dewan Pembina.

"Belum ada (dukungan terhadap Ahok). Kan di dalam srtruktur yang baru itu, mesti diusulkan oleh DPD, dan diputuskan DPP, antara DPP dan ketua dewan pembina," kata dia.

Sebelumnya, Plt Ketua DPD Golkar DKI Jakarta, Yorrys Raweyai mengumumkan dukungan DPD DKI Jakarta Partai Golkar terhadap Ahok. Yorrys mengatakan dukungan secara resmi akan disampaikan dalam Musyawarah Daerah (Musda) DPD DKI Partai Golkar pada 19 Juni 2016.

(mus)