OCS Parapet Milik MRT Jatuh di Jalan Wijaya

Balok beton MRT jatuh di Jalan Wijaya, Jakarta Selatan.
Sumber :
  • Danar Dono - VIVA.co.id

VIVA – OCS Parapet untuk pembangunan Mass Rapid Transit di Jalan Wijaya, Jakarta Selatan jatuh ke jalan. Dugaan sementara beton itu jatuh saat diangkat dengan mengunakan crane.

"Pemasangan beton pembatas MRT di Jalan Wijaya roboh, sedang dalam penanganan petugas," tulis pihak Humas Polres Metro Jakarta Selatan, di akun Twitter resminya, Jumat, 3 November 2017.

Disebutkan sebuah motor rusak tertimpa OCS (Overhead Catenary System) Parapet tersebut. Sumber lain menyebutkan pemilik kendaraan mengalami luka ringan.

Berdasarkan pantauan, sebuah crane berukuran kecil masih berada di atas rel layang MRT. Bagian rel layang juga tampak miring. Crane yang berada di atas deck girder tersebut tampaknya tak cukup kuat untuk mengangkut OCS Parapet yang diperkirakan memiliki berat 3 ton.

Kepolisian sudah menutup lokasi dengan garis polisi. Akibat kejadian ini, arus lalu lintas di sekitar lokasi mengalami kemacetan.