BNN: Efek Sabu Cair Diskotek MG Lebih Cepat Bereaksi

Petugas Badan Narkotika Nasional (BNN) memeriksa laboratorium pembuatan narkoba saat dilakukan penggerebekan di Diskotek MG, Jalan Tubagus Angke, Jakarta, Minggu (17/12).
Sumber :
  • ANTARA/Aprillio Akbar

VIVA – Efek dari narkoba cair yang dijualbelikan di diskotek MG Internasional, Jakarta Barat sama dengan narkoba lain pada umumnya. Namun, karena bentuknya cair, efeknya akan lebih cepat ketimbang narkoba lainnya.

"Kalau kita lihat bentuknya ini akan lebih cepat (bereaksi) karena sudah larut," kata Deputi Pemberantasan Badan Narkotika Nasional, Inspektur Jenderal Polisi Arman Depari, di Kantor BNN Pusat, Kamis 21 Desember 2017.

Polisi masih menelusuri dugaan adanya sabu cair yang beredar di luar diskotek MG Internasional. Beredar kabar ada juga temuan sabu cair dalam bentuk 10 ml bukan 300 ml seperti di diskotek MG Internasional.

"Ini pasti akan diedarkan keluar. Kemungkinan besar ada beredar di luar bahkan mungkin juga ada seperti botol besar," ujarnya.

Pihak BNN akan mencari tahu dari mana pelaku memperoleh bahan-bahan untuk memproduksi sabu cair ini. BNN akan menindaklanjuti perusahaan yang mengimpornya.

"Bahannya sendiri dapat dari importir, ini ada dua perusahaan akan kami panggil," kata Arman. (ren)