Kekasih Brimob Penembak Pengawal Prabowo Terluka Dikeroyok
VIVA – Ternyata tak hanya Briptu AR yang mengalami luka-luka usai terjadi keributan yang berujung pada penembakan atas pengawal Prabowo Subianto, Fernando Joshua Wowor, di area parkir Lipps Club, Kota Bogor, pada Sabtu kemarin. AR dikabarkan dalam kondisi kritis di rumah sakit setelah luka parah.
Menurut Kepala Bidang Hukum Polda Jawa Barat, yang saat ini menjabat pelaksana tugas Kepala Polres Kota Bogor, Kombes Pol Iksantyo Bagus Pramono, salah satu korban luka lainnya ialah seorang wanita yang berstatus sebagai calon istri dari anggota Brimob Kedung Halang itu.
Iksantyo menuturkan, calon istri Briptu AR itu ikut terluka akibat dipukul sejumlah orang yang melakukan pengeroyokan terhadap Briptu AR. Saat itu, wanita yang tidak disebutkan namanya ini berusaha melerai keributan.
"Calonnya istrinya ini juga memisahkan, juga jadi korban saat pengeroyokan," kata Iksantyo kepada VIVA, Minggu 21 Januari 2018.
Saat ini, wanita itu juga sedang menjalani perawatan medis, dan sedang menjalani visum atas luka pemukulan yang dialaminya.
"Saat ini juga sedang divisum, beberapa saksi sudah diamankan termasuk pemanggilan. Nanti kita akan update lagi, semua diperiksa kan semua (dua belah pihak) merasa benar," ujarnya.
Keributan yang berakhir dengan tewasnya pengawal pribadi Prabowo Subianto ini terjadi bukan di dalam Lipps Club, tapi di jalanan sekitar 50 meter dari lobi tempat hiburan malam itu.
"Kita masih dalami karena kita tidak tahu karena ini kejadiannya di tempat parkir bukan di dalam, jauh 50 meter," kata Iksantyo.
Sementara itu, hingga saat ini, kondisi Briptu AR masih kritis. Dia dirawat di di RS Polri Kramat Jati, dengan tubuh terluka parah akibat dipukuli sejumlah orang diduga teman Fernando dan warga sekitar lokasi.
Keributan antara Briptu AR dan Fernando terjadi pada pukul 02.00 WIB, Sabtu, 20 Januari 2017. Fernando meregang nyawa akibat tertembak peluru yang meletus dari pistol yang dibawa Briptu AR. (ren)
Baca: Luka Parah, Brimob Penembak Pengawal Prabowo Kritis di RS