Gempa Guncang Tuban, Kekuatan 6 SR

Ilustrasi mesin seismograf membaca gempa.
Sumber :
  • ANTARA Foto/Nyoman Budhiana

VIVA –  Gempa bumi berkekuatan magnitudo 6 terjadi di Tuban, Jawa Timur, Kamis, 19 September 2019 pukul 14.31 WIB. 

Dikutip dari aplikasi BMKG, gempa tersebut tidak mengakibatkan tsunami. Gempa ini berada di 56 Km Barat Laut Tuban-Jatim. Dengan kedalaman 648 km.

Dilansir dari laman VIVAnews, Kamis 19 September 2019, belum ada laporan warga terkait gempa tersebut. Belum diketahui juga apakah ada korban dalam peristiwa ini.

Sebelumnya  dua kali gempa bumi berkekuatan magnitudo 5,6 mengguncang wilayah ini juga. Guncangan pertama terjadi pada pukul  pukul 14.06 WIB. Gempa terjadi pada 6.40 Lintang Selatan, 111.84 Bujur Timur dan berada pada kedalaman 656 kilometer.

Selain itu, titik gempa ini berada pada 58 km barat laut Tuban, Jatim, 65 km timur laut Rembang, Jateng, 79 km timur laut Blora, Jateng, 139 km barat laut Surabaya, Jatim dan 557 km tenggara Jakarta.

BMKG meminta masyarakat, khususnya yang berada di wilayah Jawa Timur, untuk tetap tenang dan hanya mengikuti informasi yang secara resmi dikeluarkan oleh BMKG. Dipatikan bahwa gempa bumi ini tidak berpotensi tsunami.