Jelang HUT OPM, SMS Gelap Teror Papua

Penurunan bendera Bintang Kejora milik OPM di Papua beberapa waktu silam.
Sumber :
  • VIVAnews/Banjir Ambarita

VIVAnews - Menjelang Hari Ulang Tahun Organisasi Papua Merdeka (OPM) pada 1 Desember mendatang, Papua diramaikan dengan beredarnya sejumlah pesan singkat (SMS). Isinya sangat meresahkan masyarakat.

Isi SMS itu antara lain, akan adanya aksi demo besar-besaran dan rencana pendudukan sejumlah obyek vital negara oleh ribuan massa. Selain itu, SMS gelap juga meminta masyarakat pendatang  tidak keluar rumah sejak pukul 18.00 WIT.

Menyikapi hal itu, Kapolda Papua Irjen Pol Bigman Lumban Tobing mengimbau masyarakat untuk tidak terpancing.  "Masyarakat jangan resah, dengan banyaknya SMS atau pesan singkat yang beredar menjelang 1 Desember," kata Lumban Tobing, Rabu 23 Novembr 2011.

Dia mengatakan, SMS gelap itu hanya pekerjaan orang-orang yang tidak bertanggung jawab dan ingin menciptakan keresahan.  "Kondisi keamanan di Papua saat ini kondusif. Jadi kalau ada yang membuat SMS gelap, biarkan saja dan jangan terpancing, karena itu yang mereka mau," kata Tobing.

Namun demikian, pihaknya tetap akan menindak oknum-oknum yang melakukan teror dikalangan masyarakat. "Kami tidak tinggal diam, akan menyelidiki penyebar SMS gelap yang meresahkan masyarakat itu," tegasnya.

Laporan: Banjir Ambarita l Papua, umi