TNI Siap Bantu Sukseskan Tax Amnesty

Panglima TNI, Jenderal Gatot Nurmantyo (tengah).
Sumber :
  • Puspen TNI

VIVA.co.id – Tentara Nasional Indonesia menggelar rapat pimpinan tahun 2017. Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo mengatakan rapat yang sudah berlangsung selama empat hari itu berlangsung lancar.

Merujuk pada ucapan Presiden Jokowi, Gatot berujar bahwa Indonesia harus mampu mengantisipasi perubahan global. Serta menyiapkan segala dampak dan perubahan global.

"Saya bersyukur, rapat di hari keempat telah dilakukan dan semua berjalan dengan lancar. Ada hal-hal yang perlu ditindaklanjuti, berdasarkan arahan bapak Presiden," ujar Gatot saat ditemui di Mabes TNI di Cilangkap, Jakarta Timur, Kamis malam 19 Januari 2017.

Gatot memaparkan, salah satu arahan Presiden Jokowi adalah mengadakan penyesuaian penyebaran pasukan, agar tidak terpusat hanya di Pulau Jawa.

Tidak hanya itu, ia juga menuturkan bahwa TNI siap membantu program pengampunan pajak Kementerian Keuangan.

"Menteri Keuangan berjanji, apabila tercapai target, maka anggaran belanja untuk TNI bisa dinaikkan satu persen," kata Gatot. (ren)