SBY Pidato, Amien Rais Pimpin Rapat MPP PAN

Sumber :

VIVAnews - Ketua Majelis Pertimbangan Partai PAN (MPP PAN) Amien Rais santer disebut akan mundur dari partai yang didirikannya itu. Saat ini, jajaran MPP PAN sedang menggelar rapat internal.

Pantauan VIVAnews, lokasi rapat MPP PAN yang digelar di Jakarta Selatan, Kamis 4 Maret 2010, ini sudah didatangi empat unit mobil.

Informasi yang diterima, rapat akan dimulai pukul 19.30 WIB. "Rencananya rapat akan dihadiri kurang lebih 15 orang, termasuk Wakil Ketua Umum Dradjad Wibowo," ujar salah seorang ajudan Amien Rais.

Rapat ini bertepatan dengan rencana pidato tanggapan kasus Century yang akan disampaikan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Rencananya, SBY akan berpidato sekitar pukul 20.00 WIB.

Seperti diketahui, Fraksi PAN di DPR setia merapat ke kubu Demokrat untuk memilih opsi A rekomendasi Panitia Khusus (Pansus) Angket Bank Century. Meski akhirnya Demokrat cs kalah oleh pasukan mitra koalisi lainnya, Golkar, PKS, PPP, dan satu orang dari PKB.

Amien Rais santer dikabarkan akan mundur dari PAN. Amien dikabarkan mundur karena kecewa dengan sikap PAN terkait pengucuran dana talangan untuk Bank Century.

Tetapi kabar itu keburu dibantah anggota FPAN yang juga putra Amien Rais, Ahmad Mumtaz Rais. Menurut Mumtaz, jika ayahnya akan meletakkan jabatannya sebagai Ketua Majelis Pertimbangan Partai (MPP), keputusan tersebut tidak berkaitan dengan Century.

"Isu mengenai Bapak mundur itu memang sudah lama tapi tidak terkait sama sekali dengan Century. Kaitannya terutama dengan Muktamar Muhammadiyah Juni 2010," kata Mumtaz ketika berbincang dengan VIVAnews melalui sambungan telepon, Kamis, 4 Maret 2010.


ismoko.widjaya@vivanews.com