Sejarah Buruk Hantui Timnas U-19 di Laga Krusial

Ilustrasi pertandingan Timnas Indonesia U-19
Sumber :
  • VIVA/M Ali Wafa

VIVA – Timnas Indonesia U-19, kembali harus berhadapan dengan Uni Emirat Arab dalam partai penentuan nasib di Piala Asia, Rabu 24 Oktober 2018. Keduanya akan bentrok di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta.

Beban berat diemban oleh Timnas U-19. Kemenangan saja tak cukup.

Pasukan Garuda Nusantara harus bisa memenangkan pertandingan atas UEA, dengan margin empat gol jika ingin lolos dengan aman.

Tugas yang berat, namun bukan berarti mustahil. Ada catatan bagus yang dimiliki Timnas U-19, saat jumpa UEA. Dalam empat pertemuan terakhir, Timnas U-19 mampu menang dua kali atas UEA.

Namun, itu hanya terjadi di partai persahabatan. 11 April 2014, Timnas U-19 pernah menang besar atas UEA, 1-4 dalam partai uji coba. Lima hari berselang, mereka kembali menang dengan skor 2-1.

Hasil berbeda didapatkan Timnas U-19, saat jumpa UEA di Piala Asia 2014. Berhadapan di partai pamungkas, Timnas U-19 malah dibantai, 1-4.

Itu menjadi kekalahan yang paling tragis bagi Timnas U-19 di Piala Asia 2014. Sebab, kekalahan dari UEA, memastikan Timnas U-19 pulang tanpa satu poin pun.

Ditambah, secara umum, rekor pertemuan Timnas U-19 dengan tim asal Timur Tengah di Piala Asia cukup buruk. Belum ada kemenangan yang berhasil diraih Timnas U-19 di Piala Asia dalam kurun waktu 40 tahun terakhir. (asp)