Kongres PSSI Tak Bahas Rangkap Jabatan dan Penangkapan Exco

Logo PSSI
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan

VIVA – Kongres Tahuan Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) tak membahas mengenai rangkap jabatan di tubuh organisasi tersebut. Sekretaris Jenderal PSSI, Ratu Tisha Destria menjelaskan, dalam aturan main organisasinya, tak ada klausul khusus yang membahas mengenai hal tersebut.

Oleh karenanya, Tisha menyebut PSSI tak perlu membahas persoalan rangkap jabatan pada kongres yang diselenggarakan di Hotel Sofitel Nusa Dua ini.

“Rangkap jabatan tidak dibahas, karena itu salah satu pertanyaan yang sebetulnya sudah sejak dua tahun lalu ditanyakan, ya. Secara statuta tidak ada yang mengatur hal tersebut.

“Jadi, apabila tidak ada pelanggaran secara statuta, tidak diperlukan untuk membahas di dalam kongres ini,” kata Tisha di Hotel Sofitel Nusa Dua, Sabtu 19 Januari 2019.

Begitu halnya dengan penangkapan anggota exco PSSI Johar Lin Eng dan Komisi Disiplin Dwi Irianto alias Mbah Putih. Menurut Tisha, meski keduanya telah ditangkap oleh Satgas Antimafia Bola, namun nasib mereka akan ditentukan terlebih dahulu oleh Badan Yudisial sebelum dibawa ke Kongres Tahunan PSSI.

“Belum sampai ke sana (membahas pergantian Hohar Lin Eng dan Dwi Irianto), karena ranahnya harus masuk ke Badan Yudisial terlebih dahulu,” ucapnya.