Madrid Takut Dicurangi Saat Hadapi PSG

Mantan Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane.
Sumber :
  • REUTERS/Paul Hanna

VIVA – Real Madrid akan menghadapi partai krusial menghadapi Paris Saint Germain di leg kedua babak 16 besar Liga Champions. Laga tersebut akan dihelat di Parc des Princes, Rabu dini hari WIB, 7 Maret 2018. 

Pelatih El Real, Zinedine Zidane khawatir timnya dicurangi oleh wasit di laga ini. Dia kemudian memberikan peringatan untuk pengadil lapangan untuk memberikan keputusan yang adil di laga nanti. 

"Ini akan menjadi pertandingan 11 melawan 11 pemain di lapangan dengan wasit yang akan memimpin pertandingan. Akan menjadi pertandingan yang panas," kata Zidane, seperti dilansir Skysports

"Ini adalah bagian dari pekerjaan saya untuk mengawasi. Sebuah laga yang spesial," lanjut dia. 

Di leg pertama, Real Madrid meraih kemenangan dengan skor meyakinkan 3-1. Setelah laga, pelatih PSG, Unai Emery memberikan pendapatnya mengenai keputusan wasit yang dinilai merugikan skuatnya. 

Emery merasa PSG seharusnya mendapat hasiah penalti. Itu setelah Sergio Ramos melakukan hansball di kotak terlarang.