Persija Waspadai Permainan Keras Tim Myanmar di Piala AFC

Pelatih Persija Jakarta, Ivan Kolev.
Sumber :
  • VIVA / Cahyo Edi

VIVA – Persija Jakarta akan melakoni laga tandang ke Myanmar menghadapi Shan United di penyisihan grup Piala AFC 2019. Laga akan digelar Selasa, 12 Maret 2019.

Pelatih Persija Jakarta, Ivan Kolev optimis timnya akan meraih poin di laga ini. Kolev pun yakin timnya akan tampil maksimal meski padatnya jadwal. Sebab Persija harus berlaga di Piala Presiden dan Piala AFC.

"Saya percaya pemain kami bisa main bagus di sana. Kami bisa mendapat poin di sana," ujar Kolev di Stadion Maguwoharjo, Jumat 7 Maret 2019.

Juru racik Persija ini mengakui dirinya cukup mengenal karakter permainan tim asal Myanmar. Kolev pun menilai, gaya permainan tim Myanmar kerap bermain keras.

"Saya pernah kerja di Myanmar. Saya sudah tahu gaya permainannya. Mereka kerap bermain keras, skill tidak terlalu tinggi tetapi serius di lapangan," urai Kolev.

Kolev menambahkan untuk meraih poin di Myanmar ada sejumlah cara yang harus dilakukan oleh para pemain Macan Kemayoran. Di antaranya pemain harus fokus dan bekerja keras.

"Kami harus kerja keras di lapangan, konsentrasi dan motivasi kami harus mencapai puncak," jelas Kolev.